BANK Soal PAS PAI Kelas 6 SD MI Semester 1 TP 2022-2023, Full Kunci Jawaban Kisi-kisi Soal UAS Agama Islam K13

- 18 November 2022, 11:19 WIB
Ilustrasi BANK Soal PAS PAI Kelas 6 SD MI Semester 1 TP 2022-2023, Full Kunci Jawaban Kisi-kisi Soal UAS Agama Islam K13
Ilustrasi BANK Soal PAS PAI Kelas 6 SD MI Semester 1 TP 2022-2023, Full Kunci Jawaban Kisi-kisi Soal UAS Agama Islam K13 /PEXELS/ Timur Weber

MANTRA SUKABUMI - Berikut kami bagikan bank soal PAS / UAS mata pelajaran PAI (Pendidikan Agama Islam) kelas 6 SD MI semester 1 tahun pelajaran 2022-2023.

Bank soal PAS / UAS PAI kelas 6 SD MI semester 1 tersedia full beserta kunci jawaban sesuai kisi-kisi materi Agama Islam K13 (Kurikulum 2013).

Bank soal dan kisi-kisi PAS / UAS PAI kelas 6 SD MI ini, dapat dijadikan sebagai bahan acuan dan referensi oleh siswa maupun tenaga pendidik dalam menghadapi penilaian akhir semester tahun ini.

Baca Juga: Kisi-kisi Soal dan Kunci Jawaban PAS IPA Kelas 9 SMP MTs Semester 1, Latihan Soal UAS TP 2022-2023 K13 Terbaru

Perlu diingat, bank soal dan kunci jawaban PAS / UAS PAI kelas 6 SD MI ni kami bagikan hanyalah sebagai bahan referensi, dengan kata lain tidak bersifat mutlak.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Jumat, 18 November 2022, berikut inilah bank soal PAS PAI kelas 6 SD MI semester 1 tahun pelajaran 2022-2023.

Soal PAS / UAS PAI Agama Islam kelas 6 pilihan ganda!

1. Nama-nama Allah dalam Asmaul Husna menunjukkan sebagai puncak keindahan karena .....

A. di dalamnya terdapat lafal Allah sebagai Sang Pencipta

B. di dalamnya terdapat makna terpuji dan termulia

C. di dalam nama-nama tersebut berjumlah ganjil

D. di dalam nama-nama tersebut berjumlah satu

Jawaban: B

2. Menjadikan Allah SWT sebagai tempat meminta yang utama dalam semua keinginan kita yang baik, termasuk mengakui Sifat Allah .....

A. Al-Baqi        

B. Al-Muqtadir

C. Al-Muqaddim        

D. As-Samad

Jawaban: D

3. Alam semesta beserta isinya adalah di bawah kekuasaan Allah SWT, ini menunjukkan bahwa Allah mempunyai Sifat .....

A. As-Samad        

B. Al-Baqi

C. Al-Muqaddim        

D. Al-Muqtadir

Jawaban: D

4. Perhatikan QS Al-Kafirun ayat 2 berikut ini !

        لَآ أَعْبُدُ مَا تَعْبُدُونَ

        Sikap yang sesuai dengan ayat di atas adalah .....

A. Seorang muslim tidak akan kerjasama dengan pemeluk agama lain

B. Seorang muslim dilarang mengunjungi tempat ibadah agama lain

C. Seorang muslim tidak akan menyembah Tuhan selain Allah

D. Ajaran yang paling benar adalah Islam

Jawaban: C

5. Menurut QS Al-Kafirun ayat 6, sikap yang harus kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari adalah .....

A. Ikhlas        

B. Toleran

C. Sabar        

D. Tawakkal

Jawaban: B

6. Ayat yang menjadi landasan sikap Tasamuh atau Toleransi beragama adalah .....

A. قُلْ يَٰٓأَيُّهَا ٱلْكَٰفِرُونَ

B. وَلَآ أَنتُمْ عَٰبِدُونَ مَآأأَعْبُدُ

C. وَلَآ أَنَا۠ عَابِدٌ مَّا عَبَدتُّ

D. لَكُمْ دِيْنُكُمْ وَلِيَ دِ يْنِ

Jawaban: D

7. Al-Kafirun turun setelah surah ....

A. al-kautsar    

B. al-ma’un    

C. al-quraisy

D. al-fiil

Jawaban: B

8. Al-qur’an berisi tentang .... Allah Swt

A. kisah    

B. biografi     

C. firman

D. doa

Jawaban: C

9. Toleransi yang tidak diperbolehkan adalah dalam hal.....

A. ibadah        

B. iman

C. muamalah        

D. kerja sama

Jawaban: A

Baca Juga: Latihan Soal UAS PAS PKN Kelas 8 SMP MTs Semester 1 Full Kunci Jawaban Tahun 2022-2023

10. Landasan hukum fanatik beragama, anatara lain terungkap dalam QS Al-Kafirun ayat .....

A. 1                        

B. 3 dan 5

C. 2 dan 3        

D. 2 dan 5

Jawaban: D

11. Kiamat kubro adalah hancurnya seluruh alam semesta terjadi setelah malaikat ..... meniup sangkakala.

A. Malik        

B. Izroil

C. Isrofil        

D. Ridwan

Jawaban: C

12. Dibawah ini merupakan contoh kiamat sughra, kecuali ....

A. gunung meletus    

B. banjir bandang    

C. gempa bumi

D. matahari, bumi dan planet-planet lainnya sudah tidak berjalan pada porosnya sehingga saling bertabrakan

Jawaban: D

13. Ketika hari kiamat tiba manusia akan mengalami kebangkitan dari alam kubur yang disebut dengan ....

A. Yaumul Mizan        

B. Yaumul Ba'ats        

C. Yaumul Mahsyar

D. Yaumul Barzah

Jawaban: B

14. Hikmah kita percaya kepada hari kiamat adalah .....

A. Kita selalu santai karena masih lama

B. Kita semakin tekun dalam beribadah dan belajar

C. Kita selalu waspada karena datangnya tiba tiba

D. Kita tidak takut karena pasti ada yang menolong

Jawaban: B

15. Dalam Al-Qur’an hari kiamat di jelaskan di surat .....

A. Al-zalzalah dan At-Tien

B. At-Tien dan Al-Qiyamat

C. Al-Qori’ah dan Al-Zalzalah

D. Al-Qori’ah dan Al-Ma’un

Jawaban: C

16. Nabi yang mengajarkan untuk selalu menghemat air yaitu ....

A. Nabi Musa as    

B. Nabi Isa as

C. Nabi Syuaib as    

D. Nabi Muhammad saw

Jawaban: D

17. Sahabat Nabi yang selalu membenarkan Nabi Muhammad saw. dalam berbagai peristiwa, terutama membenarkan peristiwa Isra dan Mi’raj yaitu ....

A. Abu Bakar ash-Shiddiq    

B. Utsman bin Affan

C. Umar bin Khattab    

D. Ali bin Abi Thalib

Jawaban: A

18. Ketika kita merenungkan alam semesta dan kemudian ingat ayat Allah dalam Al-Qur’an tentang hari kiamat sebaiknya yang kita lakukan adalah .....

A. Belajar Al-Qur’an lebih mendalam

B. Rekreasi ditempat yang sejuk

C. Jalan-jalan untuk lebih mengenal alam ciptaan Allah

D. Meneladani Sifat Allah dalam Al Quran

Jawaban: A

19. Tanda-tanda kenabian yang terlihat oleh pendeta Nasrani ketika Nabi Muhammad ikut perjalanan berdagang ke Syiria bersama pamannya adalah ....

A. Sepanjang perjalanan di gurun mereka dinaungi awan

B. Selama perjalanan rombongan Nabi tidak kehausan

C. Sepanjang perjalanan mereka diberi makanan penduduk lokal

D. Sebelum sampai tujuan dagangan mereka sudah habis

Jawaban: A

Baca Juga: Kisi-kisi dan Soal PAS UAS Bahasa Indonesia Kelas 11 SMA MA SMK, Lengkap dengan Kunci Jawaban Tahun 2022

20. Tahun kelahiran Nabi Muhammad dikenal dengan tahun gajah karena pada tahun itu ....

A. Ka’bah ingin diserang oleh para gajah

B. Ka’bah ingin diserang dengan tentara yang menaiki gajah

C. Ka’bah banyak dikelilingi hewan gajah

D. Ka’bah banyak dipenuhi orang-orang yang berqurban gajah

Jawaban: B

Demikian itulah bank soal PAS PAI kelas 6 SD MI semester 1 lengkap kunci jawaban sesuai kisi-kisi UAS Agama Islam Kurikulum 2013 tahun pelajaran 2022-2023.

Semangat belajar dan semoga bermanfaat.

Disclaimer:

1. Soal PAS UAS PAI kelas 6 SD MI semester 1 ini, dibuat di bawah pengawasan tim ahli dan guru berkompeten Shofar Syaoqi H, S.Pd.I Lulusan STAI Pelabuhanratu.

2. Soal dan kunci jawaban di atas dibuat hanyalah sebagai bahan referensi belajar dan tidak mutlak.***

Editor: Riska Haryani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah