Contoh Pidato Hardiknas 2023 Kepala Sekolah Singkat dan Mudah Dihafal untuk SD, SMP dan SMA

- 2 Mei 2023, 06:10 WIB
Peringatan Hardiknas jatuh pada 2 Mei
Peringatan Hardiknas jatuh pada 2 Mei /Foto/ Istimewa/

Peringatan Hardiknas mengingatkan kita bahwa setiap individu memiliki hak untuk mendapatkan dan mengembangkan dalam hal pendidikan serta merupakan pintu gerbang utama kita dalam melihat dan menyikapi keadaan dunia.

Baca Juga: Contoh Teks Amanat Pembina Upacara Hardiknas 2023 Terbaru, Bisa jadi Referensi untuk Motivasi Siswa di Sekolah

Apabila kita berbicara tentang pendidikan, kurang lengkap rasanya jika kita tidak membahas tentang siapa pelopor di baliknya, yakni Ki Hajar Dewantara. Siapa yang tidak mengenal beliau?

Ki Hajar Dewantara atau yang memiliki nama Suwardi Suryaningrat merupakan pemimpin serta tokoh yang berjasa bagi kemajuan pendidikan Indonesia.

Beliau membuat semboyan sebagai bentuk usaha mewujudkan serta membangun kemerdekaan dunia pendidikan di Indonesia, yakni ‘Ing Ngarsa Sung Tuladha, Ing Madya Mangun Karsa, Tut Wuri Handayani’.

‘Ing Ngarsa Sung Tuladha’ memiliki makna bahwa seorang guru adalah pemimpin harus bisa menjadi suri tauladan bagi orang-orang yang berada di sekelilingnya.

Kemudian, 'Ing Madya Mangun Karsa' berarti seorang guru atau pendidik yang selalu berada di tengah anak didiknya selalu memberikan semangat dan membangun ide untuk berkarya.

Adapun Tut Wuri Handayani berarti seorang guru selalu menuntun dan menunjukkan arah untuk anak didiknya serta memberikan semangat dari belakang atau memberikan dorongan moral.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Hardiknas 2023 Terbaru dan Gratis Diunduh bisa Dibagikan di Media Sosial

Tak diragukan lagi, semboyan tersebut memiliki makna yang sangat baik bagi pendidikan kita hingga saat ini. Hadirnya semboyan tersebut bahkan dapat mewarnai pendidikan di Indonesia. Para pahlawan kita sudah susah payah untuk menimba ilmu di sekolah rakyat.

Halaman:

Editor: Ajeng R H


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah