Kunci Jawaban Soal Ujian Sekolah PAI Kelas 9 SMP MTs Semester 2 dan Kisi-kisi Soal Pendidikan Agama Islam

- 11 Mei 2023, 15:50 WIB
Kunci Jawaban Soal Ujian Sekolah PAI Kelas 9 SMP MTs Semester 2 dan Kisi-kisi Soal Pendidikan Agama Islam Tahun 2023
Kunci Jawaban Soal Ujian Sekolah PAI Kelas 9 SMP MTs Semester 2 dan Kisi-kisi Soal Pendidikan Agama Islam Tahun 2023 /Pexels.com / RDNE Stock project/

MANTRA SUKABUMI - Simaklah informasi berikut ini mengenai kunci jawaban soal Ujian Sekolah PAI kelas 9 SMP MTs semester 2 dan Kisi-kisi Soal Pendidikan Agama Islam Tahun 2023.

Untuk siswa SMP kelas 9 yang sedang mencari informasi tentang kunci jawaban soal Ujian Sekolah PAI kelas 9 SMP MTs semester 2 dapat diakses diartikel ini secara gratis 

Dengan adanya kunci jawaban ini dapat memudahkan adik-adik untuk mengingat semua materi yang telah di pelajari selama sekolah menengah pertama.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Kamis 11 Mei 2023, Berikut ini kunci jawaban soal Ujian Sekolah PAI kelas 9 SMP MTs semester 2 dan Kisi-kisi Soal Pendidikan Agama Islam Tahun 2023.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal dan Kisi-kisi Ujian Sekolah Matematika Kelas 6 SD Semester 2 20 Pilihan Ganda Tahun 2023

1. Perhatikan narasi berikut!

Maryati adalah siswi SMP kelas VIII, ia mengikuti salah satu lomba pada PENTAS PAI SMP tingkat Nasional.

Ketika para pemenang lomba diumumkan, namanya disebutkan sebagai pemenang lomba dengan predikat juara satu.

Sebagai bentuk ekspresi kegembiraannya, Maryati melakukan?

A. Sujud syukur

B. Sujud tilawah

C. Bertasbih

D. Bertahlil

Jawaban: A

2. Marwah seorang siswi berprestasi di salah satu SMP di Indramayu, la termasuk siswi yang taat beribadah kepada Allah Swt.

Ia pernah berjanji dalam hatinya, jika saat nanti menjadi juara I pada lomba Pentas PAI tingkat Nasional maka akan melaksanakan puasa selama tiga hari berturut-turut.

Puasa yang harus dilakukan oleh Marwah adalah?

A. Tarwiyah

B. Nadzar

C. Kifarat

D. Arofah

Jawaban: B

3. Perhatikan gambar berikut!

Bahaya yang dapat ditimbulkan akibat mengkonsumsi minuman beralkhohol seperti yang ditunjukkan gambar di atas diantaranya, kecuali?

A. merusak syaraf otak

B. meningkatkan daya tahan tubuh

C. menimbulkan pertengkaran

D. lalai dari mengingat Allah

Jawaban: B

4. Perhatikan QS. At Taubah: 60:

إِنَّمَا الصَّدَقَاتُ لِلْفُقَرَاءِ وَالْمَسَاكِينِ وَالْعَامِلِينَ عَلَيْها وَالمُؤلَّفَةِ قُلُوبُهُمْ وَفِي الرّقَابِ وَالْغَارِمِينَ وَفِي سَبِيلِ الله وَابْنِ السَّبِيلِ فَرِيضَةً مِنَ اللَّهِ ۚ وَاللَّهُ عَلِيمٌ حَكِيمٌ

Artinya: Sesungguhnya zakat-zakat itu, hanyalah untuk orang-orang fakir, orang-orang miskin, pengurus pengurus zakat, para mu'allaf yang dibujuk hatinya, untuk (memerdekakan) budak, orang-orang yang berhutang, untuk jalan Allah dan untuk mereka yang sedang dalam perjalanan, sebagai suatu ketetapan yang diwajibkan Allah, dan Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana".

Kandungan ayat tersebut yang benar adalah?

A. Pembagian zakat diberikan kepada delapan golongan

B. Zakat dibagikan untuk menghilangkan kesenjangan sosial

C. Pembagian zakat merupakan sarana untuk mengentaskan kemiskinan

D. Sarana membantu dalam memenuhi hajat hidup yatim piatu

Jawaban: A

5. Perhatikan narasi berikut ini!

Muhaimin tinggal di Indramayu, ia hendak bersilaturahmi ke rumah neneknya di Yogyakarta. Saat waktu magrib ia beristirahat untuk menunaikan salat maghrib dan salat isya secara jamak qasar.

Setelah itu, ia melanjutkan kembali perjalanan sampai tujuan. Dari ilustrasi tersebut, salat jama qasar yang benar dilakukan oleh Muhaimin adalah?

A. Maghrib dikerjakan 3 rakaat dan isya 4 rakaat, dengan niat jamak ta'khir dan qasar

B. Maghrib dikerjakan 3 rakaat dan isya 2 rakaat, dengan niat jamak ta'khir dan qasar

C. Maghrib dikerjakan 3 rakaat dan isya 4 rakaat, dengan niat jamak taqdim dan qasar

D. Maghrib dikerjakan 3 rakaat dan isya 2 rakaat, dengan niat jamak taqdim dan qasar

Jawaban: D

6. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah merilis informasi melalui berbagai media massa.

Dalam informasi tersebut dinyatakan bahwa esok hari akan terjadi gerhana Matahari, yaitu dimulai pukul 11.30 WIB dan berakhir pada pukul 14.00 WIB.

Fenomena alam ini merupakan peristiwa yang unik dan menarik untuk diamati sebagai bukti adanya kebesaran Allah swt.

Dengan terjadinya peristiwa tersebut, bagi setiap muslim dianjurkan untuk melaksanakan salat sunnah?

A. kusuf

B. khusuf

C. tahajjud

D. istisqa

Jawaban: A

Demikianlah informasi mengenai kunci jawaban soal Ujian Sekolah PAI kelas 9 SMP MTs semester 2 dan kisi-kisi soal Pendidikan Agama Islam Tahun 2023, semoga dapat bermanfaat.***

Dapatkan juga informasi terkini di MantraSukabumi.com melalui Google News dengan klik tautan berikut: KLIK DISINI

Editor: Ajeng R H


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah