Tahap 1 Resmi Dibuka, Akses disdik.jabarprov.go.id untuk Pendaftaran PPDB SMA-SMK Jawa Barat 2023

- 7 Juni 2023, 15:18 WIB
Pendaftaran PPDB Jabar Tahap 1 tahun 2023 sudah dibuka, bsisa akses website resmi di link disdik.jabarprov.go.id.
Pendaftaran PPDB Jabar Tahap 1 tahun 2023 sudah dibuka, bsisa akses website resmi di link disdik.jabarprov.go.id. /*/Tangkapan layar Instagram @disdikjabar/

MANTRA SUKABUMI - Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang SMA, SMK dan SLB di Provinsi Jawa Barat Tahun 2023 Tahap 1 resmi dibuka mulai dari 6-10 Juni 2023.

Hal tersebut sebagaimana disampaikan Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Provinsi Jawa Barat, Wahyu Wijaya menuturkan bahwa PPDB Tahap 1 Jabar Tanun 2023 tingkat SMA, SMK dan SLB tak banyak perubahan.

Menurutnya, sebagai acuan utama tetap pada Peraturan Menteri Pendidikan Nomor 1 Tahun 2021 tentang PPDB pada TK, SD, SMP, SMA dan SMK.

Baca Juga: Segera Dibuka PPDB Jabar, Buruan Persiapkan Dokumen untuk Lakukan Pendaftaran

"Adapun revisi sifatnya penyempurnaan, menindaklanjuti hasil evaluasi PPDB tahun 2022, baik dari internal maupun eksternal," ujar ujar Wahyu, dikutip mantrasukabumi.com dari Antara pada Rabu, 7 Juni 2023.

Begitupun untuk di daerah, acuannya pada Peraturan Gubernur Jawa Barat Nomor 29 Tahun 2021 tentang Petunjuk Teknis Penerimaan Peserta Didik Baru pada SMA, SMK dan SLB serta Peraturan Gubernur Jawa Barat Nomor 21 Tahun 2022 tentang Perubahan Peraturan Gubernur Jawa Barat Nomor 29 Tahun 2021 Petunjuk Teknis Penerimaan Peserta Didik Baru pada SMA, SMK dan SLB.

"Untuk PPDB tahun 2023 telah dikembangkan aplikasi yang dapat mengakses PPDB menggunakan mobile device (perangkat HP), hasil kerja sama dengan Diskominfo Jabar, dimana informasi PPDB terkoneksi dengan aplikasi Sapawarga untuk pendaftaran PPDB tahap 2," katanya.

Untuk kuota masing-masing jalur, terbagi menjadi jalur prestasi 25 persen zonasi 50 persen perpindahan tugas/anak guru 5 persen, dan afirmasi (ekonomi tidak mampu dan berkebutuhan khusus) 20 persen.

Halaman:

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x