Demi Hindari Penyebaran Virus Corona di Rumah, Badan Lingkungan Hidup Singapura Anjurkan Mengepel Lantai 2 Kali Pakai Disinfektan

- 14 Maret 2020, 16:00 WIB
Ilustrasi pel, foto:
Ilustrasi pel, foto: /Mantra Sukabumi

Mantrasukabumi.com - Isu virus corona makin mendunia, seiring penyebarannya yang makin meluas.

Pasalnya telah memakan banyak korban. Korbannya, tidak hanya berasal dari negeri awal penderita, Wuhan Tiongkok. Tapi meluas ke berbagai wilayah, termasuk Asia Tenggara.
Banyak negara lain yang terkena dampak virus corona, salah satunya Singapura.

Diketahui sebanyak tujuh orang di Singapura diidentifikasi positif terkena virus corona.
Sehingga Badan Lingkungan Hidup Singapura menganjurkan untuk mengepel lantai sebanyak dua kali menggunakan disinfektan.

Baca Juga: 4 Tips Rumah Hemat Energi, Wajib Dicoba

Badan Lingkungan Hidup Singapura mengatakan hal ini dianjurkan dilakukan oleh rumah-rumah yang telah dihubungi oleh Departemen Kesehatan.

Rumah tersebut pun dilarang untuk menjamu tamu sampai tempat tersebut sudah disanitasi.
Mereka pun harus menghindari berbagai peralatan rumah tangga seperti peralatan makan, peralatan mandi, dan tempat tidur.

Pemilik rumah pun harus selalu membersihkan barang-barang yang ada di rumahnya dengan sabun dan air.

Baca Juga: Mau Usir Hama di Rumah, Bahan Sederhana Ini Solusinya

Saat membersihkan rumah, gunakan sarung tangan sekali pakai, masker, pemutih atau desinfektan yang tepat.

Halaman:

Editor: Rizal

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x