Dibekali Dapur Pacu Handal dan Layar Resolusi Tinggi, Simak Review dan Spesifikasi OPPO A72

25 Oktober 2021, 10:50 WIB
Dibekali Dapur Pacu Handal dan Layar Resolusi Tinggi, Simak Review dan Spesifikasi OPPO A72./* /

MANTRA SUKABUMI - HP OPPO A72 Dapur Pacu yang Bisa Diandalkan dan layar dengan resolusi tinggi.

OPPO seri A72 ini dibekali dengan chipset Qualcomm SM6125 Snapdragon 665 (11 nm) dan dukungan prosesor Octa-core (4x2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 260 Silver).

Perpaduan keduanya menghasilkan performa yang kencang baik saat membuka beberapa aplikasi dan main game.

Baca Juga: Duel Sengit 2021, Tokopedia vs Shopee: Mana Jawara Marketplace Sesungguhnya?

Seluruh sistemnya pun berjalan mulus tanpa hambatan. Selain itu untuk mempercepat performanya, OPPO juga memberikan pilihan RAM besar yakni 4GB atau 8GB dengan ROM 128GB.

Layar Beresolusi Tinggi
Smartphone OPPO seri A72 ini ukurannya terbilang besar 162 x 75.5 x 8.9 mm.

Layarnya sendiri berukuran 6,5 inci dengan resolusi tinggi yakni 1080 x 2400 pixels. Panel layar yang digunakan ponsel ini pun sudah IPS LCD sehingga tampilan visual lebih jernih dan tajam untuk beraktivitas.

Sehingga menonton video hingga main game pun lebih menyenangkan.

Menariknya, smartphone OPPO ini sudah mengantongi Eye Protection Certification dari TÜV Rheinland. A72 secara otomatis menyesuaikan kecerahan layar berdasarkan cahaya sekitar dan kebiasaan kamu sehari-hari. Cahaya biru pun dapat diminimalisir untuk mencegah kerusakan mata.

Sudah Dibekali 3D Quad Camera
Kamera utama OPPO seri A72 ini punya kualitas yang bagus. Hal ini tentu berkat kehadiran empat buah kamera dengan resolusi 48 MP, f/1.7, (wide) 1/2.0", 0.8µm, PDAF, 8 MP, f/2.2, 119˚ (ultrawide), 2 MP, f/2.4, (depth), dan 2 MP B/W, f/2.4.

Baca Juga: Daftar Harga Oppo Find X3 Pro Terbaru di Indonesia, HP Gahar Chipset Sangar Lengkap dengan Kompetitor

Kamu bisa memotret dengan sudut yang lebih luas berkat lensa wide dan ultrawide. Sementara itu, jika kamu suka foto dengan efek bokeh, lensa depth akan membantumu menangkapnya.

Menariknya lagi, smartphone ini dibekali dengan sensor 1/2" pada kamera 48 MP-nya. Meski kamu memotret dengan mode zoom in, setiap detailnya akan tertangkap dengan baik.

Baterai 5000 mAh dengan Fast charging 18W
OPPO tak ketinggalan memberikan kapasitas baterai yang besar untuk A72 yakni 5000 mAh.

Baterai sebesar ini sudah cukup untuk digunakan beraktivitas seharian. Di samping itu, kamu juga tak perlu khawatir pengisian baterai ini lama karena A72 sudah memiliki teknologi Fast Charging 18W.

Berikut Spesifikasi OPPO A72, dikutip mantrasukabumi.com dari laman iprice.co.id.

- Ukuran Layar: IPS LCD 6,5 inch (1080 x 2400 pixels)
- Chipset: Qualcomm SM6125 Snapdragon 665 (11 nm)

Baca Juga: Dibekali Memory 128GB, RAM 8GB dan Quad Kamera, Simak Harga dan Spesifikasi OPPO Reno 4


- CPU: Octa-core (4x2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 260 Silver)
- GPU: Adreno 610
- OS: Android 10, ColorOS 7.1
- RAM: 4GB / 8GB
- Memori internal: 128GB
- Ukuran HP: 162 x 75.5 x 8.9 mm
- Berat HP: 192 g
- Kamera depan: 16 MP, f/2.0, (wide)
- Kamera belakang: 48 MP, f/1.7, (wide) 1/2.0", 0.8µm, PDAF, 8 MP, f/2.2, 119˚ (ultrawide), 2 MP, f/2.4, (depth), 2 MP B/W, f/2.4
- Baterai: Li-Po 5000 mAh, non-removable
- WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
- Bluetooth: 5.0, A2DP, LE
- USB: USB Type-C 2.0, USB On-The-Go
- Sensor: Fingerprint (side-mounted), accelerometer, proximity, compass
- GPS: Yes, with A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS
- Pilihan Warna: Twilight Black, Stream White, Sky Blue, Aurora Purple
- Tanggal Rilis: April 2020.

Ponsel OPPO tersebut bersaing dengan ponsel merk lain, yakni Vivo Y33s.

Vivo Y33s merupakan handphone dengan kapasitas 5000mAh dan layar 6.58.

Vivo Y33s juga dilengkapi dengan kamera belakang 50 + 2 + 2MP dengan tingkat densitas piksel sebesar 401 ppi dan tampilan resolusi sebesar 1080 x 2408 pixels.

Dengan berat sebesar 182g, handphone ini memiliki prosesor Octa Core, dan tanggal rilis untuk Vivo Y33s adalah pada Agustus 2021.***

Editor: Indira Murti

Tags

Terkini

Terpopuler