Spesifikasi Infinix Hot 10 Play, HP Canggih dengan Kamera Bagus, Lengkap dengan Harga Terbaru di Indonesia

4 November 2021, 21:15 WIB
Spesifikasi Hot 10 Play, HP Canggih dengan Kamera Bagus, Lengkap dengan Harga Terbaru di Indonesia./* /Jurnal Garut/

 

MANTRA SUKABUMI – Bagi Anda yang sedang mencari HP canggih dengan harga murah dan kamera bagus? Jang khawatir, ada Infinix Hot 10 Play.

Infinix Hot 10 Play adalah salah satu HP pabrikan Infinix yang sudah dilengkapi spesifikasi canggih namun harga yang ditawarkan cukup terjangkau.

Infinix Hot 10 Play didukung dengan kapasitas baterai 6000mAh yang mampu mendukung segala spesifikasi yang tertanam di HP dengan harga terjangkau ini.

Baca Juga: Duel Sengit 2021, Tokopedia vs Shopee: Mana Jawara Marketplace Sesungguhnya?

Berikut spesifikasi dan estimasi harga Hot 10 Play di Indonesia, lengkap dengan kompetitor.

• Infinix HOT 10 Play

Spesifikasi Infinix HOT 10 Play

Infinix HOT 10 Play adalah salah stu HP keluaran Infinix yng ditawarkan dengan harga terjangkau namun memiliki spesifikasi mumpuni.

Infinix HOT 10 Play didukung dengan chipset tangguh MediaTek Helio G25 yang mampu menjalankan spesifiksi yang tertanam di HP ini.

Tak hanya itu, Infinix HOT 10 Play juga didukung dengan kualitas kamera bagus yang terletak pada poni dan berbentuk seperti tetesan air.

Kamera depan yang ditanam pada Infinix HOT 10 Play beresolusi 8MP yang jernih dan tajam untuk selfie, dikutip mantrasukabumi.com dari laman infinixmobility.

Sementara untuk kamera belakang, Infinix HOT 10 Play dilengkapi dengan resolusi kamera 13MP yang tajam dalam mengabadikan moment penting.

Walaupun di kelas entry level dan harga cukup terjangkau, Infinix Hot 10 Play ini memiliki desain yang cukup bagus.

Yang lebih menarik dari HP Infinix HOT 10 Play dalah dibagian belakangnya memiliki efek hologram ketika terkena cahaya.

Baca Juga: Spesifikasi Realme 7 Pro, HP Bertenaga Snapdragon dan RAM Besar, Lengkap dengan Estimasi Harga di Indonesia

Dari segi ukuran, Infinix Hot 10 Play ini bodinya tergolong cukup bongsor dengan dimensi 171,8 x 78 x 8,9 mm dengan berat sekitar 213 gram.

Kemudian dari segi layar, Infinix Hot 10 Play mampu memberikan layar yang cukup luas yakni 6.82 inci.

Dari sisi memori penyimpanan, Infinix HOT 10 Play didukung dengan RAM berkapasitas 2GB dan ROM 32GB, namun memori external HP ini bisa mencapai 512GB.

Untuk mendukung spesifikasi tersebut, Infinix HOT 10 Play membekali diri dengan baterai berkapasitas besar yaitu 6000mAh.

Baterai ini diklaim mampu digunakan untuk aktivitas main game kurang lebih 14 jam. Bahkan dalam keadaan standby, Infinix HOT 10 Play dapat bertahan selama 19 jam.

Harga Infinix HOT 10 Play di Indonesia dibanderol antara Rp 1.186.000 hingga Rp 3.028.000 dari 993 penjual di Bukalapak, Shopee & 3 merchant lainnya.

Dari segi kompetitor, Infinix Hot 10 Play bersaing dengan beberapa merk HP lainnya, salah satunya adalah Redmi 9A.

• Redmi 9A

Spesifikasi Redmi 9A

Redmi 9A merupakan HP keluaran Xiaomi yang tangguh dengan didukung spesifikasi mumpuni namun dengan harga terjangkau.

Redmi 9A didukung dengan prosesor MediaTek Helio G25 dengan CPU menggunakan teknologi proses 12 nm, hingga 2,0 GHz, 8x A53, CPU Octa-core

Baca Juga: HP Rp1 Jutaan dengan Kapasitas Baterai Jumbo Chipset Gaming, Ini Spesifikasi Infinix Hot 10 Play

Kemudian dari sisi memori penyimpanan, Redmi 9A dilengkapi dengan RAM 2GB dengan penyimpanan internal 32GB.

Dari sisi tampilakn, Redmi 9A dibekali dengan ukuran layar 6.53 inci HD+ Layar Dot Drop dengan resolusi 720x1600 HD+.

Sementara dari sisi kamera, kualitas gambar hasil dari kamera Redmi 9A cukup bagus dengan resolusi 13 MP.

Untuk mendukung semua spesifikasi tersebut, Redmi 9A membekali diri dengan baterai besar dengan kapasitas 5000mAh.

Dari sisi Dimensi, Redmi 9A sangat nyaman digenggam dengan tinggi 164.9 mm, lebar 77.07 mm dan ketebalan 9.0 mm.

Harga Redmi 9A di laman resminya dibanderol dengan harga Rp1.299.000, dikutip mantrasukabumi.com dari mi.co.id.

Sementara harga di Indonesia, Redmi 9A di banderol dengan harga antara Rp895.000 hingga Rp4.100.000 dari 2216 penjual di Tokopedia, Lazada & 5 merchant lainnya.

Berikut spesifikasi lengkap Xiaomi Redmi 9A

Ukuran Layar: IPS LCD, 6.53 inci HD+

Chipset: MediaTek Helio G25

GPU: PowerVR GE8320

Baca Juga: HP Rp1 Jutaan dengan Kapasitas Baterai Jumbo Chipset Gaming, Ini Spesifikasi Infinix Hot 10 Play

OS: Android 10

RAM: 2 GB/3GB

Memori internal: 32 GB

Ukuran HP: 164.9 x 77.07 x 9 mm

Berat HP: 196 gram

Kamera depan: 5 MP, f/2.2, (wide), 1.12µm; Video 1080p@30fps

Kamera belakang: 13 MP, f/2.2, 28mm (wide), 1.0µm, PDAF; Video 1080p@30/60fps

Baterai: Li-Po 5000 mAh, non-removable

SIM: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)

WLAN: Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot

Bluetooth: 5.0, A2DP, LE

USB: microUSB 2.0, USB On-The-Go

Pilihan Warna: Granite Grey, Sky Blue, Peacock Green

Tanggal Rilis: Agustus 2020.

Disclaimer:
Harga tersebut sewaktu-waktu bisa saja berubah tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Jika Anda ingin tahu lebih lengkap tentang spesifikasi HP ini, silahkan kunjungi laman resminya masing-masing.***

Editor: Indira Murti

Tags

Terkini

Terpopuler