Perbedaan Samsung Galaxy S22 Ultra vs Samsung Galaxy S21 Ultra, Berikut Spesifikasi dan Harganya

12 Januari 2022, 15:20 WIB
Perbedaan Samsung Galaxy S22 Ultra vs Samsung Galaxy S21 Ultra, Berikut Spesifikasi dan Harganya /Adv/Samsung/

MANTRA SUKABUMI- Siapa yang tidak kenal dengan Samsung? Perusahaan terbesar di dunia asal Korea Selatan ini memang sering meluncurkan HP terbaru.

Seperti halnya Samsung Galaxy S21 Ultra yang belum lama dirilis di Indonesia pada awal Januari 2022.

Samsung Galaxy S21 Ultra ini memiliki desain yang lebih baru dan cenderung berbeda dengan pendahulunya.

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy S22 Ultra 5G di Indonesia 2022, Resolusi Kamera 200MP

Dapat dilihat dari bagian belakang Samsung Galaxy S21 Ultra ini berbeda dari kebanyakan seri sebelumnya.

Tidak hanya satu Samsung Galaxy S21 Ultra ini juga dirilis bersamaan dengan seri S21 dan S21+.

Seolah belum puas dengan Samsung Galaxy S21 Ultra, perusahaan asal Korea Selatan ini juga kembali versi terbarunya.

Yaitu Samsung Galaxy S22 Ultra yang belum lama ini banyak diperbincangkan akan dirilis pada awal Februari 2022.

Tak jauh berbeda dengan sebelumnya, Samsung Galaxy S22 Ultra juga akan diluncurkan bersamaan dengan seri Galaxy S22 dan S22+.

Adapun perbedaan dari Samsung Galaxy S22 Ultra dengan Samsung Galaxy S21 Ultra sebelumnya adalah dari chipset atau tenaga dari kedua HP ini.

Dimana untuk Samsung Galaxy S21 Ultra ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 888 5G dan untuk Samsung Galaxy S22 Ultra 8 Gen 1.

Mungkin tidak jauh berbeda diantara keduanya, namun yang lebih membedakan Samsung Galaxy S21 Ultra dan Samsung Galaxy S22 Ultra yaitu desainnya.

Samsung Galaxy S22 Ultra ini sendiri digadang-gadang akan semakin mirip dengan Galaxy Note yang mendukung stylus S Pen.

Adapun perbedaan lain diantara Samsung Galaxy S21 Ultra dan Samsung Galaxy S22 Ultra adalah segi harga.

Saat ini harga Samsung Galaxy S21 Ultra diambil dari situs resminya berada dikisaran 17 jutaan.

Baca Juga: Samsung Galaxy S22 5G akan Hadirkan 3 Seri Sekaligus, Cek Spesifikasi, Harga dan Tanggal Rilis di Sini

Sementara itu untuk Samsung Galaxy S22 Ultra menurut bocoran harga yaitu kisaran Rp 20 jutaan.

Namun, untuk lebih jelasnya perbedaan Samsung Galaxy S21 Ultra dan Samsung Galaxy S22 Ultra sebagai berikut.

Dilansir mantrasukabumi.com dari Iprice pada Rabu, 12 Januari 2022. Berikut ini perbedaan spesifikasi dan harga Samsung Galaxy S22 Ultra vs Samsung Galaxy S21 Ultra.

1. Spesifikasi dan harga Samsung Galaxy S21 Ultra

•Ukuran layar: Dynamic AMOLED dengan proteksi Corning Gorilla Glass Victus

•Chipset: Snapdragon 888 5G (5 nm)

•CPU: Octa-core

•GPU: Mali-G78 MP14

•Sistem operasi: Android 11, One UI 3.1

•RAM: 12GB/16GB

•Ukuran HP: 165,1 x 75,6 x 8,9 mm

•Berat HP: 227 g

•Memori internal: 128GB/256GB/512GB

•Kamera belakang: 108 MP

•Kamera depan: 40 MP

•Baterai: 5000 mAh, Fast charging 25W

•WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/ax 2.4G+5GHz, HE160, MIMO, 1024-QAM, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot

•Bluetooth: 5.2, A2DP, LE

•NFC: Tersedia

•Warna: Phantom Black, Phantom Silver

•Harga: Rp 17.999.000

Baca Juga: Harga Samsung Galaxy S20 FE 5G Resmi Terbaru Januari 2022, Miliki ROM Besar serta Kamera Selfi 32MP

2. Spesifikasi dan harga Samsung Galaxy S22 Ultra

•Ukuran: 6,8 inci

•Kecepatan Data: LTE-A, HSDPA+ (4G) 42,2 Mbit/dtk

•Tingkat penyegaran: 120Hz

•Fitur: Dukungan HDR, Sensor cahaya sekitar, Sensor jarak

•Chipset:Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 SM8450 (4 nm)

•Prosesor: Delapan inti

•GPU: Adreno 660

•Tipe perangkat: Smartphone

•OS: Android (12)

•Kapasitas: 5000 mAh

•Pengisian: Pengisian cepat, pengisian nirkabel Qi

•Belakang: empat kamera

•Kamera utama:108MP

•Spesifikasi: Ukuran bukaan: F1.8; Ukuran sensor: 1/1,33"; Ukuran piksel: 0,8 m

•Kamera kedua: 10 MP (Telefoto)

•Spesifikasi: Zoom optik: 10.0x; Ukuran bukaan: F4.9; Ukuran sensor: 1/3.52"; Ukuran piksel: 1,12 m

•Kamera ketiga: 10 MP (Telefoto)

•Spesifikasi: Zoom optik: 3,0x; Ukuran bukaan: F2.4; Ukuran sensor: 1/3.52"; •Ukuran piksel: 1,12 m

•Kamera keempat: 12 MP (Ultra-lebar)

•Spesifikasi: Ukuran bukaan: F2.2; Ukuran sensor: 1/2.55"; Ukuran piksel: 1.4 m

•Rekaman video: Ya

•Fitur: OIS, HDR, Video selang waktu, Pelacakan objek, Pengambilan gambar selama perekaman video

• Kisaran harga: Galaxy S22 Ultra dengan RAM 12GB dan memori internal 256GB dirumorkan sebesar 1.450 Euro (RP 23,6 juta), dan varian 512GB 1.544 Euro (Rp 25,1 juta).

Demikianlah perbedaan dari Samsung Galaxy S21 Ultra vs Samsung Galaxy S22 Ultra di Indonesia.***

 

 

Editor: Ina Herlina

Sumber: iprice.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler