Bagaimana Hilangkan Status Online di WhatsApp? Simak Caranya

25 April 2020, 16:24 WIB
Ilustrasi /.*(foto Kabar Besuki PRMN)

MANTRA SUKABUMI - Aplikasi WhatsApp sudah tidak asing bagi semua kalangan.

Para pengguna aplikasi tersebut banyak sekali karena fitur-fiturnya sangat digemari.

Salah satu fitur WhatsApp bisa diketahuinya kiriman pesan yang dikirim sudah dibaca oleh penerima pesan.

Dan fitur WhatsApp akan memberitahu jika pengguna lain sedang terhubung dengan memperlihatkan indikator “Online” didalam ruangan obrolan.

Ada juga pengguna bisa melihat jika kita sedang online. Status online tersebut akan terlihat di dalam ruang obrolan. Ada juga fitur “Last Seen” yang memungkinkan kalian melihat kapan terakhir pengguna lain online.

Baca Juga: Viral, Pasien Covid-19 Diajak Perawat Berkaraoke Nyanyikan Lagu India

Ada Cara Menghilangkan Status Online di WhatsApp, Berikut Ulasannya :
Cara ini tidak perlu menggunakan aplikasi pihak ketiga atau akses root. Hanya akan mengandalkan pengaturan di aplikasi WhatsApp itu sendiri, dan beberapa trik lainnya agar status online kalian tetap tersembunyi.

Cara Pertama

a. Buka aplikasi WhatsApp seperti biasa
b. Lalu tap ikon titik tiga di bagian pojok kanan atas

 

Perhatikan gambar panah

c. Setelah itu klik bacaan “Setelan” untuk masuk ke menu pengaturan WhatsApp
d. Jika sudah masuk ke menu pengaturan, klik “Akun”

 

Perhatikan tulisan yang dilingkari

e. Selanjutnya, tap bacaan “Privasi” untuk masuk ke pengaturan privasi
f. Didalam menu tersebut, kalian akan melihat banyak opsi. Langsung saja tap bacaan “Terakhir Dilihat” dan pilih opsi “Tidak Ada”

 

Pengguna lain tidak akan bisa melihat status “Online” dan status “Terakhir Dilihat”. Tetapi sayangnya, status online hanya tidak muncul jika kalian sudah berhenti menggunakan aplikasi, dan status tersebut akan kembali muncul jika kalian menggunakan aplikasinya kembali. Untuk mengatasinya, kalian bisa menggunakan cara kedua.

Itulah cara menonaktifkan fitur “online” di WhatsApp. Semoga bermanfaat bagi kamu!.**

Editor: Emis Suhendi

Sumber: Kabar Besuki

Tags

Terkini

Terpopuler