Xiaomi Poco X3 Pro HP Gaming Murah Anti Panas Dengan LiquidCool, Simak Harga Terbaru April 2022

22 April 2022, 11:20 WIB
spek Xiaomi Poco X3 Pro, HP yang cocok untuk gamers /mi.co.id

 

MANTRA SUKABUMI - Xiaomi Poco X3 Pro bisa jadi pilihan yang tepat untuk para gamers dengan budget terbatas.

Karena HP Xiaomi X3 Pro ini dibekali dengan dapur pacu yang hampir setara dengan smartphone flagship dan dijual dengan harga yang sangat terjangkau untuk spek tersebut.

Xiaomi X3 Pro jadi bisa diandalkan untuk bermain game berat seperti PUBG Mobile, Genshin Impact hingga LifeAfter bisa di nikmati dengan lancar walaupun saat dipakai dalam pengaturan grafis yang tinggi.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Oppo F21 Pro, HP Baru dengan Kamera Bagus

Ponsel ini juga tidak cepat panas walaupun dipakai bermain dalam waktu yang cukup lama.

Salah satu penyebabnya karena tambahan Teknologi LiquidCool 1.0 Plus.

Tekhnologi LiquidCool yang membuatnya tidak mudah panas sambil tetap mempertahankan kinerja maksimal.

Smartphone Xiaomi ini dibekali dengan layar lega dengan refresh rate 120Hz dan resolusi 1080 x 2400 piksel, serta chipset Qualcomm Snapdragon 860 dan prosesor Octa-Core.

Xiaomi Poco X3 Pro telah dibekali dengan baterai 5.160 mAh yang cukup jumbo, setara dengan spesifikasi yang diperuntukkan para gamers, disertai dengan fast charging 33W.

Perpaduan spesifikasi ini tentu jadi daya tarik untuk yang mencari HP ngebut dan nyaman dipakai untuk bermain game.

HP Poco X3 Pro ini dilengkapi dengan Qualcomm Snapdragon 860 yang merupakan versi peningkatan dari Snapdragon 855.

Chipset yang banyak digunakan pada smartphone flagship besar pada tahun 2019 lalu.

Sementara untuk CPU yang digunakan adalah prosesor Octa-core (1x2.96 GHz Kryo 485 Gold & 3x2.42 GHz Kryo 485 Gold & 4x1.78 GHz Kryo 485 Silver) dengan GPU Adreno 640.

Dengan perpaduan chipset Snapdragon 860, prosesor Octa-Core, GPU Adreno 640 hingga RAM dan memori internal yang tergolong lega, Poco X3 Pro mampu hasilkan kinerja ngebut yang tidak kalah dibandingkan smartphone kelas atas.

Saat ini harganya dibanderol dikisaran Rp.3.425.000 di online shop.

Berikut spesifikasi Xiaomi Poco X3 Pro, dikutip mantrasukabumi.com dari iprice.

- Ukuran layar: 6,67 inci FHD+ DotDisplay IPS LCD, 1080 x 2400 piksel, 395 ppi, 450 nits (typ), refresh rate 120Hz, dilindungi Corning Gorilla Glass 6, L1 Widevine

Baca Juga: Mengenal Spesifikasi Vivo X Note, HP Baru dengan Layar Super Lebar

- Chipset: Qualcomm Snapdragon 860 (7 nm)

- CPU: Octa-core (1x2.96 GHz Kryo 485 Gold & 3x2.42 GHz Kryo 485 Gold & 4x1.78 GHz Kryo 485 Silver)

- GPU: Adreno 640

- OS: Android 11, MIUI 12 for POCO

- RAM: 6GB/8GB

- Memori internal: 128GB/256GB

- Ukuran HP: 165.3 x 76.8 x 9.4 mm

- Berat HP: 215 gram

- Kamera depan: 20 MP, f/2.2, (wide), 1/3.4", 0.8µm

- Kamera utama: 48 MP, f/1.8, (wide), 1/2.0", 0.8µm, PDAF; 8 MP, f/2.2, 119˚ (ultrawide), 1.0µm; 2 MP, f/2.4, (macro); 2 MP, f/2.4, (depth)

- Baterai: Li-Po 5160 mAh, Fast charging 33W

- WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth: 5.0, A2DP, LE

- USB: USB Type-C 2.0, USB On-The-Go

- SIM: Hybrid Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)

- Pilihan warna: Phantom Black, Frost Blue, Metal Bronze

- Rilis: Maret 2021.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: iprice.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler