Spesifikasi dan Review HP iPhone 12, Ponsel Kamera Terbaik saat Digunakan Malam Hari

- 25 September 2021, 11:10 WIB
Spesifikasi dan Review HP iPhone 12, Ponsel Kamera Terbaik Saat Digunakan Malam Hari./*
Spesifikasi dan Review HP iPhone 12, Ponsel Kamera Terbaik Saat Digunakan Malam Hari./* /Apple.com

Kameranya hadir dengan sistem kamera ganda yang terdiri dari kamera utama 12MP dan kamera ultra wide 12MP. Sementara pada bagian depan, HP ini mengandalkan lensa wide 12MP.

Dengan spesifikasi ini, kamera iPhone 12 sudah mampu hasilkan tangkapan gambar yang baik. Apalagi baik lensa ultra wide dan wide di HP ini juga sudah dibekali kemampuan mode malam yang mumpuni.

Kamu jadi bisa mengambil foto di malam hari dengan kualitas gambar yang tetap tajam dan detail.

Fitur kamera di HP ini juga tidak kalah menarik. Contohnya seperti Deep Fusion, Smart HDR3 hingga Dolby Vision untuk kemampuan perekaman video dengan kualitas yang lebih baik.

Baca Juga: Infinix Note 10 Pro NFC dan Xiaomi Redmi Note 10 5G, HP Canggih dengan Baterai 5000 mAh

Spesifikasi iPhone 12 berikutnya yang patut diacungi jempol adalah performanya. Chipset A14 Bionic yang dipakai di smartphone ini merupakan salah satu chip paling bertenaga di kalangan ponsel pintar pada saat perilisannya.

Kinerja smartphone ini terasa ngebut dan mulus saat dipakai untuk berbagai hal seperti multitasking atau bermain game.

Dengan bekalan chipset tersebut, performa iPhone 12 juga jadi bisa bersaing dengan beberapa smartphone seperti Samsung Galaxy Note20 Ultra.

Walaupun dibekali kapasitas baterai sebesar 2815 mAh yang lebih kecil dibanding kapasitas baterai iPhone 11, tapi kamu tidak perlu terlalu khawatir. Untuk urusan daya tahan baterai, iPhone 12 tetap tidak mengecewakan.

Saat dipakai untuk bermain game, streaming YouTube, membuka media sosial dan multitasking lainnya, HP ini ini bisa bertahan hingga 6 jam 41 menit.

Halaman:

Editor: Indira Murti

Sumber: iprice.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah