Didukung Layar Super AMOLED, ini Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A32 di Indonesia

- 13 Oktober 2021, 08:35 WIB
Didukung Layar Super AMOLED, ini Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A32 di Indonesia./*
Didukung Layar Super AMOLED, ini Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A32 di Indonesia./* /Tangkap layar samsung.com

MANTRA SUKABUMI – Memiliki HP dengan layar menggunakan super AMOLED seperti Samsung Galaxy A32 adalah salah satu incaran customer.

Dimana HP yang menggunakan layar super AMOLED seperti Samsung Galaxy A32 bisa lebih lama digunakan tanpa melakukan charging kembali karena mengkonsumsi dayanya lebih rendah.

Ini adalah spesifikasi dan estimasi harga Samsung Galaxy A32, HP canggih dengan layar menggunakan super AMOLED yang jernih.

Baca Juga: Spesifikasi, Harga Terbaru dan Review HP OPPO F11 Pro, Ponsel dengan Kamera Utama 48 Megapixel

• Samsung Galaxy A32

Spesifikasi Samsung Galaxy A32

Samsung Galaxy A32 merupakan salah satu HP yang menawarkan berbagai spesifikasi unggulan termasuk RAM yang cukup besar untuk menyimpan data maupun konten.

Dari segi performa, HP Samsung Galaxy A32 ditenagai CPU Octa Core dengan speed 2GHz, 1.8GHz, sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari situs resmi Samsung.

Kemudian dari sisi layar, Samsung Galaxy A32 menggunakan Super AMOLED dengan resolusi 1080 x 2400 (FHD+).

Bagi Anda yang suka selfie, Samsung Galaxy A32 dibekali kamera depan 20MP dan kamera belakang 64.0 MP + 8.0 MP + 5.0 MP + 5.0 MP

Sementara untuk video, Samsung Galaxy A32 dibekali resolusi perekaman video FHD (1920 x 1080) @30fps.

Dari segi memori penyimpanan, Samsung Galaxy A32 didukung RAM 6GB dengan penyimpanan internal 128GB.

Baca Juga: Review Spesifikasi Samsung Galaxy M12 dan Realme Narzo, HP Harga Satu Jutaan dengan RAM Besar

Untuk mendukung semua spesifikasi tersebut, Samsung Galaxy A32 membekali diri dengan baterai besar berkapasitas 5000mAh.

Harga yang ditawarkan situs resmi Samsung untuk Samsung Galaxy A32 per Oktober 2021 adalah Rp3.599.000.

Sementara estimasi harga dari online shop antara Rp2.725.000 hingga Rp6.000.000 dari 1443 penjual di Shopee, LazMall by Lazada & 5 merchant lainnya.

Kemudian dari sisi kompetitor, Samsung Galaxy A32 dapat pesaing yang cukup tangguh yaitu Oppo Reno4

• Oppo Reno 4

Spesifikasi Oppo Reno 4

Oppo Reno 4 adalah salah satu HP yang didukung dengan kapasitas memori penyimpanan cukup besar yaitu RAM 8GB ROM 128GB.

Dari segi layar, Oppo Reno 4 memiliki ukuran cukup lega yaitu 6.4 inci, sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari situs resmi Oppo.

Kemudian dari segi kamera, Oppo Reno 4 dibekali dengan kamera belakang Innovative Quadcam 48MP, 8MP, 2MP, 2MP.

Baca Juga: Daftar Harga Terkini 2021 HP Canggih dengan RAM Besar, ada Xiaomi Redmi 10 hingga Samsung Galaxy A32

Sementara untuk kamera depan, Oppo Reno 4 menggunakan 32MP.

Dari segi perekaman video, video belakang 4K@30fps/1080P@60fps or 30fps; 720P@60fps or 30fps.

Sementara untuk perekaman video depan beresolusi 1080P/720P@30fps default 720P@30fps

Kemudian untuk performa, HP Oppo Reno 4 menggunakan CPU Qualcomm Snapdragon 720G dengan speed 2.3GHz.

Untuk mendukung spesifikasi tersebut, HP Oppo Reno 4 dibekali kapasitas baterai besar yaitu 4015mAh(typical) / 3920mAh(minimum).

Harga HP Oppo Reno 4 dibanderol dengan estimasi harga antara Rp3.576.000 hingga Rp8.999.999 dari 741 penjual di Lazada, Bukalapak & 2 merchant lainnya.

Disclaimer:
Harga tersebut sewaktu-waktu bisa berubah tanpa pemberitahuan terlebih dahulu dan ini adalah harga di online shop, bukan di counter HP konvensional.***

Editor: Indira Murti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah