Didukung Fitur eSport Mode dan Baterai Besar, Simak Spesifikasi dan Review Vivo Z1 Pro

- 27 Oktober 2021, 17:20 WIB
Didukung Fitur eSport Mode dan Baterai Besar, Simak Spesifikasi dan Review Vivo Z1 Pro
Didukung Fitur eSport Mode dan Baterai Besar, Simak Spesifikasi dan Review Vivo Z1 Pro //tangkap layar Youtube.com/Gadgetln

MANTRA SUKABUMI - Ditujukan untuk para gamers, karena Vivo Z1 Pro ini punya eSports Mode.

Fitur eSport mode bisa mengoptimalisasi CPU dan GPU dan juga mengukur temperatur HP supaya tidak bermasalah saat dipakai bermain game.

Selain itu, fitur eSport juga bisa meningkatkan responsivitas layar sehingga lebih responsif.

Baca Juga: BACA GRATIS One Piece Chapter 1029 Spoiler Pulau Wano dan Pertemuan Law vs Big Mom

Bagi yang senang bermain game AoV, PUBG Mobile, juga Battle Royale dan berbagai games lainnya, tentunya fitur ini bermanfaat.

Performa Vivo Z1 Pro
Dengan chipset Qualcomm Snapdragon 712 (10 nm), smartphone Vivo ini punya kinerja sangat baik untuk bermain game dan juga multitasking berbagai aplikasi.

Apalagi dengan dukungan RAM 4GB dan 6GB yang bisa jadi pilihan. Skor Antutu Vivo Z1 Pro ini juga menunjukkan skor yang cukup tinggi.

Sebagai ponsel yang khusus dirancang untuk memaksimalkan aktivitas main game, tentu saja vivo menyematkan kapasitas baterai jumbo yakni 5000 mAh.

Dengan kapasitas sebesar ini, Z1 Pro dapat bertahan dalam kondisi stand-by selama hampir 48 jam.

Dari hasil uji sendiri, ponsel ini dapat bertahan hampir 24 jam dengan penggunaan koneksi 4G, memotret, streaming film, dan main game selama 60 menit.

Sementara jika kamu gunakan untuk nonton video dengan kualitas HD non-stop, baterainya mampu bertahan kurang lebih 18 jam.

Vivo Z1 Pro pertama kali diluncurkan pada tahun 2019 sebagai ponsel di kelas mid-range yang fokus pada tren perilaku konsumen yang gemar bermain game.

Ponsel Vivo Z1 Pro ini dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 712 AIE yang mampu mengoptimalkan performa sehingga penggunaan daya lebih hemat.

Baca Juga: dr Aisyah Dahlan: Muslim Lakukan Shalat Setara dengan 15 Menit Olahraga, Beginilah Penjelasannya

Vivo Z1 Pro ini adalah HP dari Vivo yang ditujukan untuk para gamers sehingga spesifikasinya ini memang cukup tinggi, plus baterai besar:

Desain HP dengan finishing kaca di bagian belakang
Dari segi desain, vivo Z1 Pro terbilang cukup bagus meskipun bodinya masih menggunakan bahan plastik polycarbonate.

Namun, finishing bagian belakang ponsel ini sudah menggunakan kaca sehingga tampak mewah.

Bagian depan ponsel ini sendiri menggunakan desain Ultra O Screen atau bulatan di pojok kiri atas sebagai tempat kamera depan yang disebut dengan punch hole.

Jadi ponsel ini tidak lagi menggunakan desain bergaya poni atau notch, melainkan menggunakan punch hole. Sayangnya HP vivo ini tidak dilengkapi dengan perlindungan Corning Gorilla Glass.

Artinya ponsel ini lebih mudah tergores jika terjadi gesekan keras atau terjatuh. Jadi pengguna harus cukup berhati-hati.

Layar Lega dan Sangat Detail
vivo Z1 Pro memiliki layar berukuran 6,53 inci dengan panel IPS LCD beresolusi 1080 x 2340 piksel. Rasio layarnya sendiri 19,5:9 dengan kerapatan layar 395ppi.

Memang, layarnya terlihat lega dan kecerahannya pas. Namun, panelnya masih IPS, tidak seperti vivo S1 Pro yang sudah menggunakan panel AMOLED.

Tapi dari segi kenyamanan penggunaan, ponsel ini masih tergolong bagus, kok. Tampilan visualnya masih dapat menampilkan warna yang akurat dengan kontras yang tinggi.

Mau nonton video atau main game dalam waktu yang cukup lama, tidak jadi masalah. Layarnya juga masih dapat jelas terlihat ketika berada di luar ruangan dan terkenal pantulan cahaya.

Dibekali 3 Kamera Utama dengan Hasil Gambar Mumpuni
vivo Indonesia memang terkenal dengan fitur kameranya yang mumpuni.

Baca Juga: Jangan Ngasal, inilah Pemberian Pupuk yang Tepat di Usia Tanaman Hias Begonia

Begitu juga dengan Vivo Z1 Pro yang dibekali dengan triple camera. Kamera utama Z1 Pro ini memiliki resolusi 16 MP, f/1.8, (wide), 8 MP, f/2.2, 16mm (ultrawide), dan 2 MP, f/2.4, (depth).

Triple camera ini ternyata mampu menangkap gambar dengan baik. Hasilnya cukup tajam dan mampu menghasilkan foto dengan akurasi warna yang baik.

Beberapa fitur yang disematkan vivo pada ponsel ini adalah HDR yang dapat membantu membuat gambar lebih tajam dan Night Mode yang minim noise dan juga bisa kamu gunakan untuk mendapatkan hasil foto yang lebih tajam.

Yang menarik dari Vivo Z1 Pro ini adalah kehadiran kamera depan dengan resolusi besar 32 MP, f/2.0, 26mm (wide). Kamera ini dirancang untuk menghasilkan kualitas selfie yang bagus.

Apalagi kamera depan ini juga dilengkapi dengan fitur AI Selfie Camera. Hasil foto pun tampak lebih bagus baik dalam kondisi cahaya yang baik maupun minim cahaya.

Dual Engine Fast Charging
Untuk mendukung kapasitas baterai yang besar ini, Vivo turut memasang teknologi Dual Engine Fast Charging.

Teknologi ini sendiri disebut-sebut dapat mengisi daya ponsel dari kritis hingga terisi penuh hanya dalam waktu dua jam saja.

Untuk melengkapi teknologi ini, Vivo juga turut membekali ponsel ini dengan charger 18W yang tergolong cepat untuk ponsel sekelasnya.

Dengan charger ini, proses mengisi daya dari kritis hingga 70% hanya membutuhkan waktu satu jam saja. Punya HP dengan kapasitas baterai besar tidak jadi masalah lagi, kan?

Sensor Keamanan yang Lengkap
Dari segi keamanan, ponsel ini sudah dibekali dengan sensor sidik jadi dan sensor pengenalan wajah. Posisi sensor sidik jari ini berada di bagian belakang seperti kebanyakan ponsel lainnya.

Pengguna jadi lebih mudah membuka kunci ketika menggenggam ponsel. Kecepatan baca sensor sidik jari ini juga tergolong bagus, serupa dengan kecepatan sensor pengenalan wajah atau Face Access.

Baca Juga: Inilah Manfaat Tanaman Hias Suplir untuk Kesehatan

Berikut Spesifikasi Vivo Z1 Pro, dikutip mantrasukabumi.com dari laman iprice.co.id.

- Rilis: Juli 2019
- Ukuran layar: IPS LCD 6.53 inci, 1080 x 2340 pixels
- Chipset: Qualcomm SDM712 Snapdragon 712 (10 nm)
- CPU: Octa-core (2x2.3 GHz Kryo 360 Gold & 6x1.7 GHz Kryo 360 Silver)
- GPU: Adreno 616
- OS: Android 9.0 (Pie), upgradable to Android 10, Funtouch 10
- RAM: 4GB/6GB
- Memori internal: 64GB/128GB
- Memori eksternal: microSDXC
- Ukuran HP: 162.4 x 77.3 x 8.9 mm
- Berat HP: 201 gram
- Kamera depan: 32 MP, f/2.0, 26mm (wide)
- Kamera belakang: Triple camera, 16 MP, f/1.8, (wide), 8 MP, f/2.2, 16mm (ultrawide), dan 2 MP, f/2.4, (depth)
- Baterai: Li-Po 5000 mAh (Fast charging 18W)
- WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
- Bluetooth: 5.0, A2DP, LE
- USB: microUSB 2.0, USB On-The-Go
- SIM: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by).

Ponsel Vivo tersebut bersaing dengan merk lain yakni, HP Realme 5i.

HP Realme 5i, juga telah dibekali layar lega dan tajam.

HP Realme 5i mempunyai Ukuran Layar Besar 6,5 inci dengan Mini Drop Fullscreen.

HP Realmi 5i hadir dengan layar lega yang bisa mendukung untuk melakukan berbagai aktivitas yang memerlukan visual besar seperti menonton film, main game, atau melakukan editan sederhana.***

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah