Spesifikasi Oppo A54s Harga Rp3 Jutaan dengan RAM 4GB Memori 128GB dan Baterai 5000mAh

- 16 November 2021, 20:30 WIB
Oppo A54s
Oppo A54s /MANTRASUKABUMI/OPPO.COM

MANTRA SUKABUMI - Oppo A54s merupakan smartphone yang dikenalkan pada Oktober 2021 dengan ditenagai System-on-Chip Mediatek Helio G35 (12nm) yang dipadukan dengan RAM 4 GB dan penyimpanan internal 128 GB. Apabila kurang, kapasitas penyimpanannya masih bisa diperluas melalui slot microSD.

Oppo A54s ini menawarkan kamera 50 MP (Triple Lensa), memori 128 GB, 4 GB RAM, dan baterai berkapasitas 5000 mAh.

Oppo A54s mengusung layar IPS LCD seluas 6,52 inci dengan resolusi HD Plus (720 x 1.600 piksel). Layar Oppo A54s mendukung refresh rate 60 Hz dan memiliki screen to body ratio mencapai 82,9 persen.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Terbaru November 2021 HP OPPO Reno5 F

Pada bagian atas layar terdapat poni kecil berbentuk tetesan air (waterdrop) yang memuat kamera selfie beresolusi 8 MP (f/2.0).

Poni inilah yang membedakan Oppo A54s dengan Oppo A54 dan A54 5G. Kedua seri Oppo A54 sebelumnya, mengadopsi layar dengan punch-hole sebagai wadah kamera depan.

Oppo A54s juga dapat anda bandingkan dengan Vivo Y15s yang dikenalkan pada November 2021 dengan mengusung layar 6.5 inch beresolusi 720 x 1600 px. Perangkat ini menawarkan kamera 13 MP (Dual Lensa), memori 32 GB, 3 GB RAM, dan baterai berkapasitas 5000 mAh.

Disamping fitur utama di atas, info detail spesifikasi dan harga Oppo A54s terbaru dapat anda simak dari ulasan di bawah ini, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari laman inponsel.

Spesifikasi Oppo A54s

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Inponsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x