Inilah Dampak Buruk Ketergantungan Mengisi Daya Ponsel dengan Powerbank yang Tidak Sesuai Spesifikasi

- 21 November 2021, 15:30 WIB
Inilah Dampak Buruk Ketergantungan Mengisi Daya Ponsel dengan Powerbank yang tidak sesuai Spesifikasi./*
Inilah Dampak Buruk Ketergantungan Mengisi Daya Ponsel dengan Powerbank yang tidak sesuai Spesifikasi./* /Andrea Piacquadio/Pexels

MANTRA SUKABUMI - Mengisi daya ponsel dengan Powerbank, memanglah praktis dan bisa dibawa kemana-mana.

Tetapi bila ketergantungan mengisi daya dengan Powerbank, dapat berdampak buruk juga untuk Baterai ponsel anda.

Diantaranya, bila ketergantungan mengisi daya ponsel dengan Powerbank bisa menyebabkan performa baterai melemah hingga baterai menjadi bocor.

Baca Juga: Duel Sengit 2021, Tokopedia vs Shopee: Mana Jawara Marketplace Sesungguhnya?

Karena mengisi daya lewat Powerbank, bisa tidak sesuai arus listriknya dengan peruntungan spesifikasi ponsel anda.

Maka untuk itu, simaklah dampak buruk mengisi daya ponsel dengan Powerbank yang tidak sesuai spesifikasi ponsel anda.


Dikutip mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada minggu, 21 November 2021, berikut dampak buruk Ketergantungan mengisi daya ponsel dengan Powerbank yang tak sesuai spesifikasinya.

1.mempengaruhi performa Baterai hingga berdampak bocor.

Seperti yang sudah dijelaskan, mengisi daya ponsel menggunakan Powerbank yang tak sesuai spesifikasi ponsel, dapat mempengaruhi performa baterai.

Baterai bisa menjadi ngedrop hingga mengalami kebocoran, karena menggunakan Powerbank.

Masalah tersebut, bisa disebabkan oleh Powerbank yang tidak memenuhi spesifikasi ponsel anda.

Baca Juga: HP Rp1 Jutaan Baterai Besar Bisa Jadi PowerBank, Vivo Y3s 2021 Support Teknologi Reverse Charging

2.Bisa berdampak pada komponen-komponen di dalam ponsel

Penggunaan Powerbank tidak hanya berpengaruh pada performa Baterai ponsel saja, tetapi dapat berdampak pada komponen ponsel.

Misalnya terkena komponen IC Charger dan Power.bila kedua komponen tersebut terkena dampaknya, maka ponsel anda harus melakukan servis.

3.Ponsel bisa meng-Restart sendiri

Ponsel yang mengalami masalah seperti ini, bisa jadi terlalu sering menggunakan Powerbank.

Maka gunakanlah pengisi daya Portabel( Powerbank) sesuai dengan spesifikasi ponsel anda.

Menggunakan Powerbank sesuai spesifikasi ponsel anda, arus listrik dapat mengalir dengan stabil pada saat mengisi daya.

Dengan menggunakan Powerbank sesuai spesifikasi ponsel anda, dapat membantu menghindari resiko yang merugikan.***

Editor: Indira Murti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah