HP Anyar Cuma Dibanderol Sejutaan, Begini Spesifikasi OPPO A16

- 23 November 2021, 20:40 WIB
HP Anyar Cuma Dibanderol Sejutaan, Begini Spesifikasi OPPO A16./
HP Anyar Cuma Dibanderol Sejutaan, Begini Spesifikasi OPPO A16./ /Oppo Indonesia/

Sudah ada pula teknologi AI Beautification yang bisa membantu mengambil foto selfie dengan hasil detail yang baik dan warna yang lebih natural.

HP ini dibekali kapasitas baterai 5000 mAh, OPPO mengklaim bahwa dengan spesifikasi tersebut, OPPO A16 bisa tahan hingga 21,02 jam saat dipakai untuk menonton YouTube.

Baca Juga: Review HP Oppo Reno2 F yang Desain Menarik, Build Quality, RAM 8GB dan Memori Internal 128GB

OPPO A16 menggunakan chipset MediaTek Helio G35 (12 nm) untuk dukung performanya.

Dapur pacu di OPPO A16 juga disandingkan dengan RAM 3GB dan memori penyimpanan internal 32GB yang bisa diperluas hingga 256GB dengan memakai microSD.

Dengan spesifikasi seperti tersebut, OPPO A16 sudah cukup bisa diandalkan untuk pemakaian kasual yang ringan, seperti menonton video, mendengar musik, membuka media sosial dan browsing di internet.

Sementara untuk kebutuhan bermain game masih relatif lancar walaupun performanya akan bervariasi tergantung tipe game yang sedang dimainkan.

Smartphone yang berjalan di sistem operasi Android 11 dan antarmuka ColorOS 11.1 ini juga dilengkapi beberapa fitur yang masih cukup standar. Mulai dari dukungan USB Type-C, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/a, Bluetooth 5.0 hingga Dual SIM.

Tidak hanya itu, OPPO juga sudah melengkapi smartphone ini dengan fitur Super Power Saving Mode dan Super Nighttime Standby Mode.

 Super Power Saving Mode adalah fitur yang memungkinkan smartphone ini tetap tahan dipakai untuk menelepon hingga 1 jam walaupun dalam kondisi baterai tinggal 5% saja.

Halaman:

Editor: Dea Pitriyani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah