Huawei P40 Pro Cocok Dijadikan Kado Natal 2021 Buat Gamers, ini Spesifikasinya

- 13 Desember 2021, 07:00 WIB
Spesifikasi dan Harga Huawei P40 Pro+, Kasta Tertinggi Seri P40
Spesifikasi dan Harga Huawei P40 Pro+, Kasta Tertinggi Seri P40 /Forbes/

MANTRA SUKABUMI - HP Huawei P40 Pro cocok jika dijadikan kado Natal 2021 terutama bagi gamers.

Karena HP Huawei P40 Pro adalah smartphone yang dirancang dan cocok bagi pecinta game online.

Bagi yang seorang gamers, tidak perlu khawatir soal performa HP Huawei P40 Pro.

Baca Juga: Update Harga Xiaomi Mi 10 yang Cocok untuk Kado Natal dan Tahun Baru, dengan Rentetan Spesifikasi Mewah

Untuk dapur pacunya HP Huawei P40 Pro hadir dengan chipset Kirin 990 5G yang diperkuat dengan GPU Mali-G76 MP16.

Dapur pacu HP Huawei P40 tidak hanya baik untuk multitasking, tapi juga bagus untuk game berat.

Chipset yang ngebut itu juga dipadu dengan RAM 8GB serta ROM 256GB UFS 3.0.

Chipset ini menggunakan teknologi 7nm+ EUV serta CPU canggih untuk mendapatkan efisiensi yang tinggi.

Kinerja grafisnya pun tak kalah bagus karena menggunakan GPU Mali-G76 MC16.

Flagship Huawei P40 Pro ini juga memiliki baterai bongsor berdaya 4200 mAh.

Lengkap dengan dukungan Fast charging 40 Watt, Wireless Charging 27 Watt, dan Reverse Wireless Charging 27 Watt.

Baca Juga: Bocoran Harga Terbaru 2021 Xiaomi Poco X3 Pro, HP Terfavorit di Indonesia, ini Spesifikasi Lengkapnya

Huawei P40 ini memiliki layar OLED 6,1 inci dengan resolusi layar 1080 x 2340 pixels. Kualitas layarnya bagus dengan tingkat kecerahan mencapai 440 nits, tulisan, gambar, dan video terlihat jelas.

Meski untuk HP sekelasnya layar 6,1 inci cukup kecil, namun Huawei menerapkan tampilan berbezel minim sehingga rasio screen-to-body nya lebih luas.

Berikut spesifikasi Huawei P40, dikutip mantrasukabumi.com dari iprice.co.id.

- Ukuran Layar : 6.1 inci OLED, 1080 x 2340 pixels
- Chipset : Kirin 990 5G (7 nm+)
- OS : Android 10, EMUI 10.1
- RAM: 8GB
- Memori internal : 128GB
- Ukuran HP : 148.9 x 71.1 x 8.5 mm
- Berat HP : 175 g
- Kamera depan : 32 MP, f/2.0 (wide)
- Kamera belakang : 50 MP, f/1.9 (wide) + 8 MP, f/2.4 (telephoto) + 16 MP, f/2.2 (ultrawide)
- Baterai : Non-removable Li-Po 3800 mAh
- Pilihan Warna : Silver Frost, Blush Gold, Deep Sea Blue, Ice White, Black
- Tanggal Rilis : April 2020.

Baca Juga: Review HP Baru Desember 2021, Xiaomi Redmi Note 11T 5G beserta Harga dan Spesifikasi Lengkapnya

Ponsel Huawei P40 tersebut bersaing dengan ponsel gaming dari merk lainnya seperti Xiaomi Black Shark 4S.

HP Xiaomi Black Shark 4S dibekali Snapdragon 870 sebagai chipset mumpuni untuk gaming.

Chip tersebut dikombinasikan dengan tiga opsi RAM dan memori internal yang terdiri dari 8 GB/128 GB, 12 GB/128 GB, 12 GB/256 GB.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: iprice


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah