Ini Spesifikasi HP Vivo S12 lengkap dengan Harga Terbarunya yang segera Rilis

- 18 Desember 2021, 10:40 WIB
Vivo s12 terbaru
Vivo s12 terbaru /Gsmarena

MANTRA SUKABUMI – Perusahaan HP ternama, Vivo, akan segera merilis produk terbarunya yang dibekali spesifikasi canggih dan harga terjangkau, Vivo S12.

Vivo S12 adalah HP keren terbaru dengan memori penyimpanan yang cukup besar dan beberapa spesifikasi canggih lainnya yang akan bersaing dengan beberapa merk HP ternama dengan harga terjangkau.

Salah satu HP yang akan disaingi Vivo S12 adalah HP Xiaomi 11T Pro yang memiliki spesifikais dan harga yang tak jauh berbeda.

Baca Juga: Ini HP yang pas Buat Bunda Dijadikan Kado Saat Hari Ibu 2021, Simak Spesifikasi Samsung Galaxy Ultra 5G

Berikut spesifikasi dan estimasi harga HP Vivo S12 yang rencananya akan segera dirilis.

• Vivo S12

Vivo S12 merupakan salah satu HP keren yang diproduksi perusahaan Vivo dengan spesifikasi mumpuni dan harga bersahabat.

Dari segi ukuran, HP Vivo S12 terbilang cukup ringan, dengan bobot sekitar 181 gram dan ketebalan mencapai 7.6mm.

Tak hanya itu, sistem operasi yang digunakan HP Vivo S12 sangat keren yaitu menggunakan Android 12, OriginOS 2.0.

Penasaran? Ini spesifikasi lengkap HP Vivo S12:

Layar: AMOLED, 90Hz, HDR10+

Ukuran Layar: 6.44 inci

Resolusi layar: 1080 x 2400 pixels

Chipset: MediaTek MT6891Z Dimensity 1100 5G (6 nm)
CPU: Octa-core (4x2.6 GHz Cortex-A78 & 4x2.0 GHz Cortex-A55)
GPU: Mali-G77 MC9

RAM: 8GB, 12GB

ROM: 256GB

Kamera Belakang: 108MP (wide), 8MP (ultrawide), dan 2MP (macro)

Kamera depan: 44MP (wide), 8MP (ultrawide)

Baterai: Li-Po 4200 mAh, non-removable

Pengisian daya: Fast charging 44W

Warna: Black, White, Gradient Blue, Yellow

Kemudian untuk harga, HP Vivo S12 dibanderol 420 EUR atau setara dengan Rp 6.791.315, seperti dikutipmantrasukabumi.com dari gsmarena.

Perlu diketahui bahwa 1 EUR setara dengan Rp 16.169 pada 18 Desember 2021.

Kemudian HP yang disaingi HP Vivo S12, salah satunya ialah Xiaomi 11T Pro.

Baca Juga: Spesifikasi Lengkap HP Rp1 Jutaan dan Dibekali Spek Mewah Mulai dari Samsung, Xiaomi hingga Infinix

• Xiaomi 11T Pro

Xiaomi 11T Pro merupakan salah satu HP keren yang ditawarkan dengan harga yang cukup terjangkau namun sudah memiliki spesifikasi canggih dan mumpuni.

Dari segi memori penyimpanan, HP Xiaomi 11T Pro dibekali dengan RAM 8GB ROM 256GB dan RAM 12GB ROM 256GB.

RAM atau memori penyimpanan internal tersebut sangat luas dan mampu menampung berbagai data besar termasuk video, foto, konten dan lainnya.

Untuk segi dimensi, Xiaomi 11T Pro bisa dibilang HP slim,dimana HP canggih ini memiliki tinggi 164.1 mm, lebar 76.9 mm, ketebalan 8.8 mm dan berat hanya 204 gram.

Bagi Anda yang suka gaming atau bermain game online, HP Xiaomi 11T Pro ini cocok untuk Anda miliki.

Prosesor qualcomm snapdragon 888 yang ditanam pada Xiaomi 11T Pro, membuat HP ini tidak patah-patah atau lag saat gaming.

Tak hanya itu, chipset snapdragon ini sangat hemat daya dan tidak akan mengurangi kinerja spesifikasi lainnya yang tertanam di HP Xiaomi 11T Pro.

Dari sisi display, HP Xiaomi 11T Pro ini menggunakan layar AMOLED 6,67 inci DotDisplay dengan rsolusi 2400 x 1080.

HP Xiaomi 11T Pro juga didukung dengan Dolby Vision Support dengan refresh rate hingga 120Hz, dikutip mantrasukabumi.com dari mi.co.id.

Kemudian bagi Anda yang suka selfie atau aktif di media sosialinstagram, facebook, youtube dan lainnya, bisa coba HP Xiaomi 11T Pro ini.

Xiaomi 11T Pro ini dibekali dengan kamera beresolusi tinggi yang mampu menangkap setiap momen dengan fokus dan jernih.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Terbaik Desember HP Infinix Note 10 yang Ditunjang Penyimpanan 128GB, RAM 6GB

Untuk kamera belakang atau kamaera utama, Xiaomi 11T Pro dibekali dengan kamera canggih beresolusi 108MP+8MP+5MP triple kamera.

Sementara untuk bagian kamera depan, HP Xiaomi 11T Pro tersebut dibekali dengan kamera beresolusi 16MP.

Untuk mendukung semua spesifikasi yag tertanam di HP tersebut, Xiaomi 11T Pro memekali diri dengan baterai berkapasitas 5000mAh.

Untuk pengisian daya baterai, HP Xiaomi 11T Pro ini dilengkapi dengan 120W Xiaomi HyperCharge berkabel yang diklaim dalam 17 menit bisa mengisi hingga 100 persen.

Panas? Jangan khawatir, karena HP Xiaomi 11T Pro ini sudah dibekali dengan sistem pendingin yang menggunakan teknologi liquid cool yang dingin.

Harga resmi dari laman mi.co.id, HP Xiaomi 11T Pro ini dibanderol dengan harga Rp7.49.000.

Sedangkan di toko online, HP Xiaomi 11T Pro ini dibanderol dengan estimasi harga antara Rp 3.549.000 - Rp 9.999.000 dari 61 penjual di Shopee, Lazada & 2 merchant lainnya.***

Editor: Ina Herlina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x