GOOGLE DOODLE : Ukur Kepedasan Cabai Lawan Es Krim, Game Scoville

- 4 Mei 2020, 14:15 WIB
TAMPILAN Google Doodle hari ini, Game Scoville (2016)
TAMPILAN Google Doodle hari ini, Game Scoville (2016) /Tangkapan Layar/.*/Tangkapan Layar

MANTRA SUKABUMI – Google kembali menghadirkan rangkaian game dan permainan populer, sebagai upaya mendukung kebijakan pemerintah dalam menerapkan stay at home atau tetap berada di rumah.

Hari ini Google menuangkan kembali permainan populer tersebut melalui Google doodle di halaman utama pencarian mesin teknologi raksasa tersebut sejak 27 April 2020 lalu, dan akan berlangsung hingga beberapa hari mendatang.

Baca Juga: Tips Amankan Akun Tokopedia Agar Tak Diretas, Berikut Caranya

Game populer yang dihadirkan pada hari ini adalah game Scoville, diambil dari tokoh kimiawan, Wilbur Scoville telah muncul di halaman utama Google.

Dalam permainan ini, pengguna internet dihadirkan dengan sebuah permainan es krim melawan cabai dan paprika.

Game Scoville, awalnya berasal dari orang-orang yang mengerti dan memahami kualitas cabai yang pedas dan membakar lidah hingga merangsang air mata jauh sebelum Colombus mencapai Amerika.

Baca Juga: Google Akhirnya Gratiskan Google Meet, Pengguna Zoom Apakah Tertarik?

Sebelum Wilbur Scoville, tidak ada yan tahu bagaimana mengukur panas lada. Tim Google Doodle mewujudkan permaianan unik ini dan hasilnya cukup menghibur.

Untuk memainkannya, pengguna cukup masuk dalam laman utama Google. Selanjutnya melakukan klik pada tombol play untuk memulai.

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: Portal Surabaya (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah