Wisatawan Hilang Tenggelam saat Mandi di Pantai Karanghawu Cisolok Sukabumi

- 5 Mei 2022, 19:05 WIB
Wisatawan asal Bogor dinyatakan hilang saat mandi di Pantai Karanghawu Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi
Wisatawan asal Bogor dinyatakan hilang saat mandi di Pantai Karanghawu Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi /*/mantrasukabumi.com/DOC MANTRA SUKABUMI

MANTRA SUKABUMI - Seorang wisatawan asal Bogor kota dilaporkan hilang tenggelam di kawasan objek wisata Pantai Karanghawu Kebon Kalapa, Desa/Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Kamis, 5 Mei 2022.

Berdasarkan informasi didapat, peristiwa kecelakaan laut menimpa wisatawan asal Bogor Kota, Yoga Pamungkas (17 tahun) hilang tenggelam setelah terseret ganasnya ombak.

"Kejadian sekitar pukul 15.00 WIB, hingga saat ini masih dalam pencarian tim Sar Gabungan," ungkap Kasat Polair Polres Sukabumi AKP Tenda Sukendar.

Baca Juga: Korban Hilang Tenggelam di Pantai Rawakalong Palabuhanratu, Sukabumi Ditemukan Meninggal Dunia

Dijelaskan Tenda, kejadian berawal saat Yoga Pamungkas yang merupakan warga kampung Cibadak Pondok, RT 02/ RW 01,  Kelurahan Kayu manis, Kecamatan Tanah Sareal, Bogor kota bermain air atau mandi dipantai bersama rekan rekannya.

Namun, sesaat sedang asyik bermain, tiba tiba ombak besar datang menerjang, hingga membuatnya terseret ketengah laut.

"Korban tidak bisa berenang, sempat meminta tolong, dan kemudian pihak polisi dan Balawista  berusaha menyelamatkan korban," jelasnya.

"Akan tetapi korban tidak berhasil diselamatkan dan hilang tenggelam," sambungnya.

Baca Juga: Tiga Wisatawan Cidahu Sukabumi Nyaris Tewas di Pantai Citepus Istiqomah Palabuhanratu

Halaman:

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x