Infinix Zero X Pro Bawa Kamera 108MP dan 60 Kali Periscope Moonshot, Hasil Jepretan Akurat

- 14 Juni 2022, 20:30 WIB
Spesifikasi dan harga HP Infinix Zero X Pro.
Spesifikasi dan harga HP Infinix Zero X Pro. /Tangkap layar YouTube.com/GontaGantiHape

 

MANTRA SUKABUMI -Infinix Zero X Pro meluncur di pertengahan Oktober 2021 dengan membawa kamera beresolusi 108MP sebagai salah satu fitur andalannya.

Kamera yang diusung Infinix Zero X Pro memiliki keunggulan 60X Periscope Moonshot Camera, resolusi 108 MP, 120°Ultra-Wide Macro Lens Camera, dan OIS+EIS Stabilization Tech.

Kamera utama yang diusung oleh Infinix Zero X Pro mampu memberikan pengalaman zoom yang presisi dan detail.

Baca Juga: WOW, Ini Spesifikasi Sultan OPPO R17 Pro, HP Khusus Gaming Eksotis dengan RAM 8GB dan ROM 128GB

Fitur zoom-nya mendukung hingga 5X optical zoom dan 60X hybrid zoom.

Foto-foto close-up yang dihasilkan pun cukup tajam. Bahkan dengan menggunakan mode Super Moon, pengguna dapat memotret bulan dengan jelas.

Selain itu, kamera Infinix Zero X Pro juga dibekali dengan fitur AI Night Selfie yang memungkinkan pengambilan foto dan video di malam hari, dengan kualitas yang tajam dan minim noise.

Hasil jepretan pada kondisi kurang cahaya tetap dapat tampil dengan tajam berkat teknologi kilat ganda.

Kemampuan videonya di malam hari pun bisa diandalkan. Kamera video ini memiliki keunggulan pada pengambilan gambar zoom dan lasekap yang tajam.

Selain itu juga dibekali dengan fitur Super Slow Motion yang akan menambah nilai estetik pada hasil rekaman videonya.

Salah satu fitur andalannya adalah 60X Periscope Moonshot Camera dengan mode Super Moon yang diklaim bahkan dapat melihat penampakan bulan dengan lebih dekat dan nyata.

Kualitas tampilan gambar juga diklaim 4X lebih tajam daripada resolusi FHD.

Semakin lengkap dengan paduan teknologi optical image stabilization dan electronic image stabilization yang bantu pastikan hasil gambar tidak blur karena shaking.

Sementara untuk kamera depannya, terdapat single selfie camera wide lens dengan resolusi 6MP.

Infinix menyediakan teknologi AI Night Selfie dengan lampu kilat ganda yang dapat mendongkrak hasil foto meski dalam kondisi minim cahaya.

Berikut spesifikasi Infinix Zero X Pro, dikutip mantrasukabumi.com dari iprice.

- Dimensi: 164.1 x 75.7 x 7.8 mm

- Berat: 193 g

- Ukuran Layar: 6,67 inci; AMOLED 1080 x 2400 pixels; 20:9 ratio; ~395 ppi; 120Hz; 700 nits (peak)
Chipset: Mediatek Helio G95 (12 nm)

- CPU: Octa-core (2x2.05 GHz Cortex-A76 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)

- GPU: Mali-G76 MC4
Sistem Operasi: Android™ 11; XOS 7.6

- RAM: 8GB

- Memori Internal: ROM 128GB; ROM 256GB ; UFS 2.2

Baca Juga: Sama-sama Miliki RAM 8GB, Ini Harga Merakyat Juni 2022 HP Vivo V20 dan Pesaingnya Oppo Reno3

- Kamera Belakang: Triple Camera; Kamera utama wide 108 MP, f/1.8, 1/1.52", 0.7µm, Dual Pixel PDAF, OIS; Kamera periscope telephoto 8 MP, f/3.4, 125mm, 1/4.4", 1.0µm, PDAF, 5x optical zoom, OIS; Kamera ultrawide 8 MP, f/2.3, 13mm, 120˚, 1/4.0", 1.12µm, AF

- Video kamera utama: 4K@30fps, 1080p@30fps

- Kamera Depan: Kamera selfie wide 6 MP, 1/2.76", 1.12µm
Video kamera depan: 4K@30fps, 1080p@30fps

- Kapasitas Baterai: 4.500 mAh; Li-Po; non-removable; Fast Charging 45W

- SIM: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)

- WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot

- USB: USB Type-C 2.0, USB On-The-Go

- Sensor: Fingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass

- Pilihan Warna: Nebula Black; Starry Silver; Tuscany Brown
Rilis: September 2021.***

Editor: Nahrudin

Sumber: iprice


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah