Ulasan Lengkap dan Harga Oppo Reno 4, Berikut Kekurangan, Kelebihan Performanya

- 30 Agustus 2020, 07:37 WIB
Review Oppo Reno 4, Berikut Kekurangan dan Kelebihan Performanya.
Review Oppo Reno 4, Berikut Kekurangan dan Kelebihan Performanya. /
  1. Storage Cukup dan Fast Charging

Soal penyimpanan, Reno 4 membawa kapasitas random access memory (RAM) dan memori internal yang sama seperti Reno 3. Yakni 8 gigabyte (GB) berpadu 128 GB.

Kapasitas ini cukup besar untuk memenuhi kebutuhan penggunaan smartphone di masa sekarang dan terbilang cukup. Setiaknya hingga dua tahun ke depan atau lebih.

Mengenai sumber daya, kapasitas baterai yang dibawa juga cukup besar, yakni 4.015 miliampere hour (mAh). Dan didukung teknologi pengisian cepat Oppo VOOC 4.0 berdaya 30 Watt (W).

Fitur fast charging ini memungkinkan baterai Reno 4 bisa terisi penuh hanya dalam waktu sekitar satu jam.

  1. Harga Awal Lebih Murah

Sebelum perilisannya, banyak yang memperkirakan harga dari Oppo Reno 4 akan lebih mahal dibandingkan saudaranya saat pertama kali rilis. Mengingat akan adanya beberapa peningkatan yang dibawanya dalam peluncuran.

Namun, ternyata Oppo membanderol Reno 4 hanya sebesar Rp 4.999.000. Lebih murah Rp 200 ribu jika dibandingkan dengan Reno 3 yang seharga Rp 5.199.000 saat awal dirilis. Jadi, soal harga merupakan salah satu yang membuatnya menarik.

Kekurangan Oppo Reno 4

Meski membawa cukup banyak kelebihan mulai dari sektor desain, performa, fitur hingga harga. Reno 4 juga memiliki beberapa ketidaksempurnaan yang perlu dimaklumi. Berikut ini kekurangan yang tidak dibawanya:

Baca Juga: Xiaomi Akan Luncurkan Redmi Note 10 Smartphone dengan Koneksi 5G, Cek Spesifikasinya

  1. Absennya Lensa Telephoto

Salah satu hal yang spesial pada Reno 3 adalah adanya lensa telephoto di antara keempat kamera utamanya. Di mana saat ini sangat jarang ditemukan smartphone menengah dengan jenis lensa tersebut. Sayangnya, Reno 4 tidak lagi membawa lensa zoom ini.

Halaman:

Editor: Fauzan Evan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah