Berapa Gaji Tukang Parkir Pesawat di Indonesia, Tidak Sembarangan: Berikut Syarat Menjadi Marshaller

- 1 Juli 2021, 14:21 WIB
Ilustrasi pesawat dari maskapai Garuda Indonesia.
Ilustrasi pesawat dari maskapai Garuda Indonesia. /Tangkapan layar Instagram/@garuda.indonesia//

 

MANTRA SUKABUMI - Ada yang tahu berapa gaji seorang tukang parkir pesawat yang disebut Marshaller.

Gaji tukang parkir pesawat atau Marshaller menjadi salah satu profesi yang cukup unik.

Tukang parkir pesawat merupakan pekerjaan yang tidak sembarangan seperti layaknya tukang parkir mobil atau motor, apalagi gajinya.

Baca Juga: Gandeng Shopee, Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Shopee Center Guna Mempercepat UMKM Jabar Go Digital

Dirangkum mantrasukabumi.com dari beberapa sumber, gaji tukang parkir pesawat bisa mencapai Rp500 juta sampai Rp1 miliar per tahun, tergantung dari maskapai yang mempekerjakannya dan pengalaman yang dimiliki.

Lalu, berapa gaji tukang parkir pesawat di Indonesia?

Kisaran gaji tukang parkir pesawat (Marshaller)

Di luar gaji tukang parkir pesawat yang mereka kantongi sangat fantastis, kecakapan dan kehati-hatian sangat dibutuhkan bagi mereka yang berprofesi marshaller menuntut kecakapan dan kehati-hatian saat memarkirkan pesawat.

Jadi, bukanlah hal yang mengherankan jika profesi ini memiliki gaji yang tergolong cukup tinggi.

Di Indonesia, upah untuk seorang juru parkir pesawat mengikuti standar gaji di masing-masing daerah (UMR) lalu ditambah tunjangan-tunjangan keahlian yang dimiliki, pengalaman dan lamanya bekerja (kenaikan gaji berkala), dan faktor lainnya.

Namun rata-rata gaji juru parkir pesawat di Indonesia berkisar antara Rp5-6 juta per bulannya.

Tetapi, nominal ini bukanlah angka pasti karena tergantung kebijakan masing-masing maskapai penerbangan.

Sebagai seorang Marshall berpengalaman, maka penghasilannya bisa lebih tinggi lagi, bahkan bisa mencapai ratusan juta per tahun.
Alasan pentingnya profesi tukang parkir pesawat

Di luar besaran gaji para marshaller sangat tinggi karena harus diketahui jika keberadaan mereka sangat penting di dalam setiap penerbangan.

Syarat menjadi Marshaller

Nah, bagi yang ingin bertanya, tukang parkir pesawat lulusan apa? Apa syarat jadi marshaller?

Berikut ini syarat yang harus kamu penuhi jika ingin menjadi seorang juru parkir pesawat (Marshaller).

Baca Juga: Berikut Rincian Gaji Tetap Kepala Desa, Sekretaris dan Perangkat Desa Tahun 2021, Berikut Sumber Dananya

1. Usia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun.
2. Beberapa maskapai mematok umur maksimal untuk juru parkir pesawat yaitu 24 tahun.
3. Tinggi badan minimal untuk wanita 158 s/d 160 cm dan pria 165 s/d 170 cm.
4. Berat badan ideal berdasarkan kalkulator body mass index yang memakai metode perbandingan berat dan tinggi tubuh.
5. Sehat jasmani dan rohani.
6. Pendidikan minimal SMA/Sederajat.
7. Berpenampilan menarik dan berkepribadian baik.
8. Bisa berkomunikasi dengan baik.
9. Mempunyai kemampuan menangani pelanggan.
10. Memerlukan pelatihan khusus terkait cara membaca sinyal.

Meski memperhatikan ketelitian dan kejelian, nyatanya pemilik mata minus tetap bisa melakoni profesi sebagai seorang Marshaller.

Asalkan, minusnya tidak terlalu parah dan masih dalam tahap masih wajar.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah