Deddy Corbuzier Bagikan Isi Chatnya dengan dr Tirta, Himbau Cegah Covid dari Dalam dengan OCD

22 Juli 2021, 21:11 WIB
dr Tirta berikan alasan kenapa Deddy Corbuzier tidak terkena Covid, diet OCD yang rendah gula membuat tubuhnya pahit. //Tangkapan Layar YouTube/Deddy Corbuzier

MANTRA SUKABUMI - Deddy Corbuzier dan dr Tirta beberapa kali membahas tentang perkembangan Covid dan cara menanganinya termasuk fakta dan hoax yang beredar.

Yang terbaru Deddy Corbuzier tiba-tiba membagikan isi Chat Whatsapp nya dengan dr Tirta di akun Instagram miliknya.

Dalam isi Chat tersebut, Deddy Corbuzier dan dr Tirta membahas kenapa YouTuber bertubuh kekar itu belum pernah terpapar Covid.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Beri Tantangan pada Ivan Gunawan Hingga Beri Uang 500 Juta: Balikin Klo Ga Turun

Dengan nada candaan dr Tirta mengatakan jika diet rendah gula yang dijalani Deddy Corbuzier membuat Covid ogah masuk ke tubuhnya karena pahit.

"Lu liat, kenapa orang kena Covid, Lu enggak, ya jelas orang lu diet rendah gula, Covid mana suka wkwkwk masuk dah pahit," tulis dr Tirta dalam isi chatnya kepada Deddy Corbuzier, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari Instagram @mastercorbuzier pada Kamis, 22 Juli 2021.

Dalam unggahannya, kekasih Sabrina Chairunnisa itu memberikan keterangan jika mencegah Covid itu harus dengan dua cara.

pertama menjaga dari luar dengan memakai masker dan kedua dari dalam (asupan makanan dan minuman) juga harus dijaga, dan itu bukan hoax.

"Jaga dari luar, Pakai masker. Jaga dari dalam dong, #bukanhoax cuma curhat," tulis Deddy Corbuzier.

Baca Juga: Ivan Gunawan Dapat Uang Rp500 Juta dari Deddy Corbuzier Ditantang Turunkan Berat Badan 20 Kg dalam 3 Bulan

Seperti diketahui Deddy Corbuzier dikenal sangat menjaga asupan makanannya, bahkan ia memiliki metode diet sendiri, yaitu Obsessive Corbuzier's Diet (OCD).

Dari chatnya dengan dr Tirta ia mengingatkan kembali kepada metode diet yang sempat viral itu, dan menghimbau untuk memulainya kembali.

"Masih ingat diet OCD gw? Kayaknya sekarang... Silahkan mulai lagi," lanjut Deddy Corbuzier.

Deddy Corbuzier sendiri memang sudah menjalani diet OCD ini sejak tahun 2013. Ia terinspirasi dari mantan biarawan shaolin dari China.

OCD adalah diet dengan mengatur waktu makan seperti sedang menjalani puasa, durasi untuk makan bisa 8-4 jam, artinya diluar jam itu tidak diperkenankan untuk makan.

Baca Juga: Tampil di Podcast Deddy Corbuzier, Menlu Retno Marsudi Sedih hingga Teteskan Air Mata

Manfaat dari OCD diantaranya mencegah diabetes type 2, menurunkan kolesterol dan meningkatkan sistem pencernaan.

Dalam kolom komentar unggahan Deddy Corbuzier, dr Tirta mengatakan jika orang dengan kelebihan berat badan 7x beresiko terkena Covid.

"Mantap. Jangan lupa obesitas meningkatkan resiko covid sampe 7x," komentar dr Tirta.***

 

 

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Tags

Terkini

Terpopuler