Link Nonton dan Sinopsis Satu Suro, Film Horor tentang Misteri Malam Sakral Dunia Gaib

25 Juli 2022, 14:00 WIB
Sinopsis film Satu Suro /YouTube MD Pictures/

MANTRA SUKABUMI - Selain dikenal dengan Tahun Baru Islam, 1 Muharram juga dikenal dengan nama malam Satu Suro, dimana tahun ini jatuh pada tanggal 30 Juli 2022.

Malam Satu Suro terkenal sakral dan penuh aura mistis bagi sebagian orang, khususnya masyarakat adat Jawa. Namun tahukah anda malam satu Suro pernah diangkat menjadi film horor Indonesia?

Sebelumnya, kisah Malam Satu Suro pernah dirilis tahun 1988 yang dibintangi oleh aktris horor legendaris Suzzanna.

Baca Juga: Klik Disini! Link Nonton dan Sinopsis Film Horor Satu Suro, Full HD Lengkap

Film ini dikenal dengan alur ceritanya yang unik karena tidak mengetengahkan sang hantu sundel bolong sebagai tokoh antagonis seperti umumnya di perfilman nusantara kala itu, tetapi sebagai tokoh utama / protagonis.

Sementara itu, film Satu Suro karya Anggy Umbara sudah ditayangkan sejak 7 Februari 2019 yang dibintangi oleh Citra Kirana setelah ia memerankan untuk film salah satu Danur Univers, Asih.

Meskipun film tersebut sudah tayang sejak 1 tahun lalu, sampai saat ini film tersebut masih kerasa karena banyak masyarakat yang ingin menyaksikan film ini berulang kali.

Tentu film ini memiliki daya tarik sendiri karena sutradaranya sudah sangat dekat dengan garapan film horor.

Akan tetapi kisah dari film Satu Suro ini tidak ada kaitannya dengan kisah film Malam Satu Suro yang pernah dibintangi oleh mendiang Suzanna.

Dilansir mantrasukabumi.com dari laman Disney plus Hotstar pada Senin 25 Juni 2022, film “Satu Suro” mengisahkan tentang perjuangan selamatkan seorang bayi.

Kisah awal dari film tersebut mengenai Adinda (Citra Kirana) yang sedang hamil besar baru saja pindah ke sebuah rumah yang letaknya agak jauh dari kota, bersama suaminya Bayu (Nino Fernandez).

Namun, kejadian aneh terasa di rumah tersebut, Adinda sering diganggu makhluk halus dan sering berhalusinasi.

Pada suatu hari Adinda merasakan kontraksi pertanda akan segera melahirkan dan Bayu langsung membawa Adinda ke rumah sakit terdekat.

Dokter yang menanganinya mengatakan bahwa masih perlu waktu untuk kelahiran bayi mereka.

Baca Juga: Menyeramkan Ternyata Malam Satu Suro Menyimpan Hal-hal Mistis, Banyak Larangan Diantaranya Menikah

Pada akhirnya, Bayu memilih kembali ke rumah dan mengambil sebuah keperluan yang tertinggal dan pemandangan mengerikan terjadi pada saat Bayu kembali ke rumah sakit dan hanya menemukan sebuah bangunan tua kosong tak berpenghuni.

Selain itu penduduk setempat mengatakan, bahwa rumah sakit tersebut sudah tidak beroperasi semenjak 15 tahun lalu karena kebakaran.

Namun, saat itu juga Bayu mendengar suara-suara aneh dan dia harus bertahan di sana untuk mencari sang istrinya yang akan segera melahirkan.

Dalam pandangan masyarakat Jawa, malam Satu Suro sendiri merupakan malam tahun baru yang sering dikaitkan dengan hal-hal mistis, karena biasanya banyak ritual adat Jawa yang dilakukan pada malam 1 Suro, seperti memandikan benda-benda pusaka sampai mandi kembang.

Selain itu ritual tersebut, masyarakat Jawa masih kental dengan mitos membebaskan rakyat dari genggaman makhluk gaib dan pada malam Satu Suro. Dimana biasanya tidak diperbolehkan untuk keluar rumah, tidak boleh berbicara dan mengadakan pesta pernikahan.

Itulah mengapa misteri malam Satu Suro dikenal angker bagi masyarakat Jawa karena disebut malam sakral bagi makhluk gaib.

Demikianlah informasi seputar sinopsis film Satu Suro. Bagi yang penasaran cerita selengkapnya, berikut link nonton film Satu Suro Full HD yang diakses melalui tautan yang tersemat

[ KLIK DISINI

Disclaimer: link ini semata-mata hanya sebagai tambahan informasi saja, kualitas gambar diluar tanggung jawab mantrasukabumi.com.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: Disney Plus Hotstar

Tags

Terkini

Terpopuler