Dianggap Bawa Unsur Agama, MUI Minta Film Kiblat Dilarang Tayang di Bioskop

25 Maret 2024, 12:50 WIB
Respon MUI soal kontroversi film Kiblat:sindir unsur agama dipakai demi "cuan" /Tangkap layar Instagram.com/@filmkiblat/

MANTRA SUKABUMI - Baru-baru ini, rumah produksi Leo Pictures mengumumkan sebuah poster baru film horor Indonesia yang berjudul "Kiblat," 

Namun ternyata saat ini film Kiblat sudah menuai kontroversi dari masyarakat karena dianggap bawa unsur agama.

Penyebabnya adalah, kata kiblat sendiri identik dengan cara ibadah agama Islam, sehingga banyak masyarakat yang menganggap film horor Kiblat kembali menceritakan kisah yang membawa unsur agama kearah negatif.

Baca Juga: Tuai Kontroversi, Leo Pictures Tarik Semua Materi Promosi Film Kiblat di Media Sosial

Menanggapi hal itu, Majelis Ulama Indonesia (MUI) meminta film Kiblat tidak tayang di bioskop.

"Saya tak tahu isi filmnya maka belum bisa komentar. Tapi gambarnya seram kok, judulnya kiblat ya. Saya buka-buka arti kiblat hanya Ka'bah, arah menghadapnya orang-orang salat," kata Ketua MUI Bidang Dakwah, Cholil Nafis lewat akun Instagramnya, Minggu 24 Maret 2024

"Kalau ini benar sungguh film ini tak pantas diedar dan termasuk kampanye hitam terhadap ajaran agama maka film ini harus diturunkan dan tak boleh tayang," sambungnya.

Cholil menyampaikan kritik ke film besutan itu lantaran penggunaan judul 'Kiblat' dianggap bisa mengarah ke promosi sensitif.

"Acapkali menggunakan promosi sensitif dan kontroversi agar menarik perhatian dan banyak penonton. Tapi kalau menyinggung agama biasanya malah tak boleh ditonton," tuturnya.

Dia menilai reaksi keagamaan kerap dipakai para pebisnis untuk menarik materi lewat perhatian publik. Menurutnya, hal itu tak bisa dibiarkan dan harus dilawan.

"Seringkali reaksi keagamaan dimainkan oleh pebisnis untuk meraup untung materi. Yang gini tak boleh dibiarkan harus dilawan," tuturnya.

Baca Juga: Sinopsis Menjelang Ajal, Film Horor Terbaru yang Dibintangi ‘Ratu Horor Indonesia’ Shareefa Danish

Film horor yang membawa unsur agama memang dianggap hanya akan membuat masyarakat takut untuk beribadah, sehingga film horor Kiblat menuai kontroversi.

Dari poster film Kiblat sendiri, sudah terlihat sosok wanita yang digambarkan seperti sedang rukuk, salah satu gerakan salat, dengan menggunakan mukena.

Wanita tersebut juga digambarkan sangat menyeramkan, yang membuat warganet merasa sebal dengan film horor Indonesia yang tak kunjung kreatif, karena terus menerus membawa agama Islam.

Seperti film makmum, ternyata memiliki dampak besar kepada umat Muslim karena banyak yang merasa film tersebut membuat mereka jadi takut untuk beribadah di malam hari.

Baca Juga: Jadwal Tayang, Spoiler dan Link Nonton Resmi Serial Ratu Adil Episode 6

Disisi lain, visual poster dan alur cerita yang diperkirakan akan membawa unsur agama Islam, tentu saja langsung mendapat hujatan dari warganet.

Dikutip mantrasukabumi.com dari akun @tanyakanrl pada Jumat 22 Maret 2024), seorang pengirim anonim mengungkap rasa kesalnya dengan film horor Indonesia yang dianggap menggunakan lambang agama, sehingga terkesan menyeramkan.

“Gue capek xxxxx. Gak ada ide kah? Stop horor pakai lambang agama. Ini udah penistaan jatuhnya ya!!! Kiblat itu identik banget sama sholat dan ibadah agama gue! Cancel gak mau tau harus cancel!!!!” cuitnya.

Melihat cuitan di akun tersebut yang menunjukkan poster film Kiblat, ternyata banyak warganet yang membalas dan setuju.

“Indonesia banyak banget film horor tema sholat ini, apalagi sholat tahajud. Emang di Indonesia nih cuman ada hantu khusus islam doang kah?” tanya @noonexxxx.  

Baca Juga: Diproduseri Nicholas Saputra, Ini Sinopsis Film Air Mata Buaya Bergenre Thriller-Drama

Kiblat merupakan salah satu film horror yang menggunakan konsep religi dalam penceritaannya.

Film garapan sutradara Bobby Prasetyo ini bercerita tentang seorang santri perempuan bernama Ainun yang berusaha keluar dari ajaran sesat yang berkembang di lingkungannya. 

Sederet artis papan atas membintangi film horor ini, di antaranya Yasmin Napper, Arbani Yasic, Ria Ricis, Hana Saraswati dan Dennis Adhiswara.

Belum jelas kapan film Kiblat akan tayang di bioskop. Namun kabarnya film tersebut akan rilis tahun 2024.***

Editor: Taufik Reza

Tags

Terkini

Terpopuler