Benarkah, Millen Cyrus Bakal Ditahan di Sel Pria Karena Hal Berikut Ini

- 23 November 2020, 21:07 WIB
Millen Cyrus.
Millen Cyrus. /Instagram.com/@millencyrus./

AKBP Ahrie juga menyebutkan, ditemukan satu paket plastik berisikan kristal di rak piring pada kamar hotel tersebut.

Baca Juga: Pangdam Copot Baliho Habib Rizieq, Sudjiwo Tedjo: Harusnya Serdadu Juga Turun Berantas Korupsi

"Sedangkan satu paket plastik berisi kristal sabu berada di atas rak piring yang berada di kamar hotel,” kata Ahrie.

Menurut AKBP Ahrie, berdasarkan hasil interograsi saudara MMP, dirinya dihubungi oleh saudara OR (DPO) dimana disuruh menemani saudara JF. Kemudian saudara MMP datang menemui saudara OR di TKP.

"Lebih lanjut, saudara JF, saudara OR dan teman perempuan saudara OR (DPO) diketahui minum minuman keras jenis black lable. Dan saudara OR mengeluarkan satu paket sabu dan memakai bong dari botol air mineral,”tambah Ahrie.  

AKBP Ahrie menambahkan, OR, MM dan teman saudara perempuan OR mengonsumsi sabu dengan cara bergantian di dalam kamar mandi.

Baca Juga: Inilah 12 Gejala Virus Corona yang Harus Diperhatikan Oleh Setiap Orang, Salah Satunya Sakit Kepala

“Sedangkan JF duduk di ruang tamu dan tidak mengonsumsi sabu. OR dan teman perempuan pamitan untuk keluar pindah kamar hotel lain hendak beristirahat,” pungkasnya.

Diketahui, identitas tersangka adalah MMP Jakarta 28 Agustus 1999, laki-laki dan Saudara JF Jakarta 27 Februari 1987.

Barang bukti 1 paket plastik berisi kristal putih diduga sabu berat 0,36 gram bruto, 1 botol air mineral bentuk bong dan 1 botol minuman Black Label.**

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah