Hengky Kurniawan Sampaikan Berita Duka, Sahrul Gunawan: Innalillahi Wa Inna Ilaihi Raji'un

- 29 Januari 2021, 14:35 WIB
Hengky Kurniawan Sampaikan Berita Duka, Sahrul Gunawan: Innalillahi Wa Inna Ilaihi Raji'un
Hengky Kurniawan Sampaikan Berita Duka, Sahrul Gunawan: Innalillahi Wa Inna Ilaihi Raji'un /Royan B/instagram.com/hengkykurniawan/

MANTRA SUKABUMI - Wakil Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan, sampaikan berita duka belum lama ini lewat akun Instagram pribadinya.

Hengky menyampaikan dalam akun Instagram pribadinya yang belum lama ini ia posting memberikan berita duka bahwa kakak kandungnya Andri Setiawan telah meninggal dunia pada hari ini, Jumat, 29 Januari 2021.

Berita duka yang telah disampaikan Wakil Bupati Bandung Barat tersebut, sontak penuhi kolom komentar akun Instagramnya dengan ucapan belasungkawa dari warganet.

Baca Juga: Brand Lokal Favorit Masyarakat Kini Hadir Jadi Merchant Baru ShopeePay

Baca Juga: Tak Hanya Bisa Obati Diabetes, Ternyata Daun Jambu Biji Miliki 12 Manfaat ini

Tak hanya dari warganet saja yang penuhi kolom komentar akun Instagram Hengky, artis Sahrul Gunawan pun ikut memberikan ucapan belasungkawa lewat kolom komentar Instagram Wakil Bupati Bandung Barat itu.

"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un.. semoga khusnul khotimah, turut berduka pak wabup @hengkykurniawan," ucap Sahrul, sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dalam postingan yang diunggah akun Instagram @sahrulgunawanofficial pada Jumat, 29 Januari 2021.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Wakil Bupati Bandung Barat (@hengkykurniawan)

Sebagaimana diketahui jika salah satu teman Hengky Kurniawan tersebut, tak lama ini telah memenangkan pilkada pencalonan Wakil Bupati Bandung yang sebentar lagi akan didudukinya dalam periode 2021-2025.

Selain itu, Hengky memberitahukan kepada semua warganet bahwa kakaknya tersebut meninggal akibat terpaparnya virus Covid-19, dan tak memiliki riwayat penyakit apapun, terlebih almarhum sangat menjaga kesehatannya.

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan, Presiden Lanjutkan Kebijakan Program Bantuan di Tahun 2021, Begini Kata Kemnaker

Baca Juga: Mahfud MD Bongkar Aliran Dana Asing ke FPI, Ferdinand: Jangan Beri Ruang di Negeri ini

"Terimakasih teman-teman atas doanya, kakak saya meninggalkan dunia karena Covid-19, tidak ada riwayat sakit berat, rajin berolahraga, masih muda, dan tidak merokok, tapi Allah sudah memanggilnya lebih dulu," tulisnya Hengky.

Tak hanya itu, Wakil Bupati Bandung Barat ini pun tak lupa mengingat kepada seluruh warganet untuk tetap patuhi protokol kesehatan, sayangi diri sendiri, dan juga keluarga.

"Semoga kita semua selalu menjaga diri, disiplin protokol kesehatan, agar terhindar dari virus Covid-19, dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Sayangi diri... Sayangi keluarga, dan jangan abai ya teman-teman," tambahnya Wakil Bupati Bandung Barat tersebut.

Lanjutnya ia pun mengungkapkan terimakasih kepada semua warganet yang telah ikut mendoakan almarhum kakaknya Andri Setiawan, dan tak bisa membalas satu persatu komentar atau DM yang masuk dalam akun Instagram pribadinya.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah