Daftar 13 Peserta X Factor Indonesia yang Diselamatkan Juri dan Lolos ke Babak Selanjutnya

- 4 Januari 2022, 15:45 WIB
Inilah 13 daftar peserta X Factor Indonesia yang berhasil lolos pada babak sdelanjutnya dan diselamatkan oleh juri
Inilah 13 daftar peserta X Factor Indonesia yang berhasil lolos pada babak sdelanjutnya dan diselamatkan oleh juri /Tangkap layar Instagram.com/ @xfactoridofficial

 

MANTRA SUKABUMI - X Factor Indonesia tayang Senin, 3 Januari 2022 kemarin berhasil membuat peserta tegang.

Hal ini bukan tanpa alasan, dalam bootcamp 2 ini para peserta X Factor Indonesia dibagi menjdi 14 group dan masing-masing group terdiri dari 4 sampai 6 orang.

Kemudian tiap-tiap group menampilkan bakatnya masing-masing sesuai karakter dan gendre musik yang disukai.

Baca Juga: Link Live Streaming RCTI untuk Nonton X Factor Indonesia Malam ini: Hadirkan Tantangan Baru bagi Peserta

Pembagian grup dilakukan untuk pengumuman secara langsung, peserta manakah yang berhasil lolos ke babak selanjutnya, babak penentuan kategori dan pembagian mentoring.

Terdapat 13 peserta yang sudah dinyatakan tidak lolos, namun para juri memberikan kejutan untuk menyelamatkan beberapa peserta tersebut.

Lantas siapa sajakah peserta yang diseamatkan oleh para juri X Factor Indonesia?

Dilihat mantrasukabumi.com dari youtube X Factor Indonesia pada Selasa, 4 Januari 2022 inilah daftar 13 peserta X Factor Indonesia yang diselamatkan juri dan lolos ke babak selanjutnya.

Hasil diskusi para juri mengumumkan jika seluruh peserta di Grup 1 berhasil lolos, maka yang ada di Grup 2 perjalanannya di X Factor Indonesia harus terhenti sampai sini.

Namun, ke lima juri memutuskan untuk menyelamatkan sebanyak 13 peserta dari Grup 2 untuk lolos ke babak selanjutnya.

Dengan syarat format baru yakni peserta dikelompokkan berpasangan, terdiri dari duo lawan jenis, girl group, dan boy group.

Berikut daftar 13 peserta yang diselamatkan oleh para juri untuk lolos ke panggung X Factor Indonesia selanjutnya, babak penentuan kategori dan pembagian mentoring.

Baca Juga: Alfiroos Joluwin Peserta X Factor Indonesia 2021 Bikin Rossa Terpukau: Aku Suka Kamu

1. Bagus Pratama 27, Bali

2. Yuandri

3. Muhammad Abdullah 27, Bandung

4. Sekaraji Karuniadi

5. Cella Evelyn

6. Krismaya

7. Helena Alisya

8. Firman Nur

9. Rifki Kurniawan

10. Laurenita

11. Fandi Pramudya

12. Alviros Joluwin 23, Bogor

13. Fabio

Demikian itulah daftar 13 peserta X Factor Indonesia yang berhasil lolos ke babak selanjutnya dan akan kembali menampilkan bakatnya malam ini Selasa, 4 Januari 2022.***

Editor: Indira Murti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah