Sinopsis Kisah Tanah Jawa Chapter 1: Pocong Gundul, Film Horor Tentang Pengalaman Om Hao Diteror Sosok Walisdi

- 20 Juni 2023, 21:30 WIB
Ilustrasi- Deva Mahendara di film Kisah Tanah Jawa, jadwal tayang dan sinopsis film horor Kisah Tanah Jawa Chapter 1: Pocong Gundul, lengkap
Ilustrasi- Deva Mahendara di film Kisah Tanah Jawa, jadwal tayang dan sinopsis film horor Kisah Tanah Jawa Chapter 1: Pocong Gundul, lengkap /Tangkap layar instagram.com/@mdpictures_official

Om Hao dikenal selalu merepresentasikan hasil penelusuran dengan rapi dan nyata. Bahkan dalam menyampaikan sebuah kisah di suatu wilayah tersebut, Om Hao menggunakan indra ke 6 nya untuk mendapatkan informasi.

Baca Juga: Tayang Perdana 31 Agustus Mendatang, Netflix Rilis Trailer Terbaru Serial One Piece Live Action

Tak hanya aktif menjadi konten kreator dan sejarawan, pria asal Jombang ini menerbitkan beberapa buku hasil karyanya. Seperti Jogja Hidden Story, Keluarga Tak Kasat Mata, Djawa Hidden Story.

Beberapa hasil penurusan retrokognisinya pun dibukukan ke dalam sebuah novel horor berjudul Kisah Tanah Jawa.

Sinopsis film Kisah Tanah Jawa Chapter 1: Pocong Gundul 

Kisah Tanah Jawa Chapter 1: Pocong Gundul menceritakan tentang Om Hao yang diteror oleh sebuah entitas jahat berwujud Pocong Gundul yang bernama Walisdi.

Semasa hidupnya, Walisdi dikenal sebagai dukun terkenal dan pengabdi iblis sebelum meninggal dan menjadi sosok yang menyeramkan yang berwujud Pocong Gundul

Selain dikenal sebagai dukun yang biasa mengirim santet dan membantu praktek pesugihan, ternyata Walisdi memiliki masa kecil yang kelam.

Baca Juga: Tayang Lebih Lama, Link Nonton Demon Slayer Kimetsu no Yaiba Season 3 Swordsmith Village Arc Episode Terakhir

Hingga akhirnya ia bangkit dan membuat sebuah perjanjian dengan sosok gaib yang membuat dirinya tidak akan melepaskan ikat tali pocong di tubuhnya, kecuali tali pocong bagian kepala.

Halaman:

Editor: Taufik Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah