Official Poster Lampir Karya Kenny Gulardi, Ketika Sepasang Kekasih Terjebak Teror Mak Lampir di Sebuah Villa

- 28 Desember 2023, 15:00 WIB
Official poster Lampir, tayang mulai 14 Februari 2024 di bioskop Indonesia
Official poster Lampir, tayang mulai 14 Februari 2024 di bioskop Indonesia /@sinergi.pictures/

MANTRA SUKABUMI - Sinergi Pictures berkerjasama dengan Vision+ dan Creator Pictures mempersembahkan sebuah film horor terbaru mereka berjudul 'Lampir' 

Lampir merupakan film horor terbaru yang disutradarai oleh Kenny Gulardi, sutradara film 'Perjamuan Iblis' dan diproduseri oleh kritikus film di Tiktok, Gandhi Fernando.

Film Lampir mengangkat kisah sosok urban legend tanah air asal Sumatera Barat sekaligus tokoh antagonis dalam sinetron kolosal Indonesia dalam format modern, Siti Lampir Maimunah alias Mak Lampir.

Baca Juga: Tayang Mulai 7 Januari 2024, One Piece Arc Egghead Island Tampilkan Art Style Karakter Pre-Time Skip

Adapun aktor dan aktris Indonesia yang berperan di film Lampir ini diantaranya Jolene Marie, Rory Asyari, Gandhi Fernando, Hana Saraswati, Sheila Salsabila, Ge Pamungkas, Ardina Rasti, Alm. Yayu Unru dan masih banyak lagi!

Dilihat mantrasukabumi.com melalui official trailer Lampir di akun Instagram resmi @sinergi.pictures berikut sinopsis film Lampir karya Kenny Gulardi.

Film Lampir menceritakan tentang sepasang kekasih yang sedang photoshoot pre-wedding di sebuah villa mewah nan vintage.

Ternyata malah terjebak di sarang keramat Mak Lampir yang konon bernafsu menjadi wanita tercantik dan abadi. 

Film di awali dengan pasangan kekasih yang tengah mempersiapkan pernikahan mereka.

Bersama sahabat mereka, keduanya memutuskan untuk melakukan photoshoot pre-wedding di sebuah villa. 

Namun ternyata, villa tersebut merupakan sarang Mak Lampir yang siap membunuh orang-orang demi mendapatkan kecantikannya.

Dapat kah mereka selamat dari permainan kematian Mak Lampir?

Baca Juga: Syarat dan Cara Daftar BPJS Kesehatan Mandiri secara Online, Simak dengan Seksama

Sebelumnya kisah Mak Lampir sempat muncul di film era 90 an "Misteri Gunung Merapi" yang kemudian di buat kedalam sinetron kolosal dengan judul yang sama pada 1998 hingga 2006.

Aktris senior Farida Pasha sukses menghidupkan sosok Mak Lampir dengan suara tertawanya yang serak dan menakutkan.

Meskipun dalam sinetron tersebut karakter Mak Lampir suaranya diisi oleh Asriati namun suaranya tawa Mak Lampir menjadi legenda dari radio hingga layar kaca.

Bahkan Sinetron unggulan Indosiar ini selalu mendapatkan rating tinggi di setiap episodenya. 

Lewat tangan dingin sutradara M.Abnar Romli dan ED.Pesta Sirait, Mak Lampir menyapa penonton di 261 episode.

Sementara itu, awal mula kisah Mak Lampir berasal dari sebuah legenda di Sumatera Barat yang di sana terdapat Gunung Marapi namun diadaptasi hingga menjadi cerita Jawa.

Cerita dari sosok Mak Lampir ini sangat berkaitan dengan 7 Manusia Harimau yang juga legenda yang berasal dari Minangkabau.

Kini, kisah teror Mak Lampir kembali hadir dalam film horor terbaru dengan kisah yang lebih modern.

Film Lampir akan segera tayang mulai 14 Februari 2024 mendatang di seluruh bioskop Indonesia.***

Editor: Ade Saepul Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah