Sinopsis Para Betina Pengikut Iblis 2: Tiga Perempuan Jadi Pengikut Sang Iblis untuk Misi Mengerikan

- 7 Maret 2024, 16:46 WIB
Dijadwalkan akan rilis tayang akhir Maret 2024, berikit ini sinopsis film horor Para Betina Pengikut Iblis 2.
Dijadwalkan akan rilis tayang akhir Maret 2024, berikit ini sinopsis film horor Para Betina Pengikut Iblis 2. /*//Moviezy

 

MANTRA SUKABUMI - Max Pictures mempersembahkan sebuah film horor berjudul 'Para Betina Pengikut Iblis 2' yang disutradarai oleh Rako Prijanto.

Para Betina Pengikut Iblis 2 merupakan sekuel dari film pertama yang tayang awal tahun lalu dan dbintangi oleh Mawar Eva de Jongh, Hanggini, dan Sara Fajira

Para Betina Pengikut Iblis 2 turut menghadirkan sederet bintang lainnya seperti Adipati Dolken, Hans De Kraker, Gusti Rayhan, Derry Oktami, Ravil Prasetya, Tomy Babap dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Sinopsis Badarawuhi di Desa Penari, Kisah dari Universe KKN di Desa Penari tentang Sosok Badarawuhi

Dilansir mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, Para Betina Pengikut Iblis 2 mengisahkan tentang bagaimana tiga perempuan yang rela menggadaikan dirinya bersekutu dengan iblis, untuk sekadar membalas dendam yakni Sumi (Mawar De Jongh), Asih (Sara Fajira), dan Sari (Hanggini)

Di film sebelumnya, menceritakan bagaimana Sumi yang mengurus ayahnya yang sakit bernama Karto (Derry Oktami) dan dalam bertahan hidup ia pun membuka sebuah warung gulai yang ternyata terbuat dari daging manusia.

Daging manusia yang digunakan dalam gulainya tersebut ternyata dari mayat yang baru dikubur hingga mayat yang masih segar. Salah satunya adalah mayat seorang anak kecil bernama Ningrum (Anindya Arioni) yang ternyata mati dibunuh dan mayatnya hilang dari kuburan

Mayat tersebut ternyata adalah adik dari Sari yang kembali menjadi dukun santet karena tidak terima kepergian adiknya. Dengan penuh dendam, Sari meneror warga kampung dengan teluh.

Halaman:

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x