Pemboikotan Produk Prancis, Arie Untung: Barang Branded Ini Tidak Layak Ada di Lemari Saya

- 29 Oktober 2020, 15:13 WIB
Arie Untung.
Arie Untung. /INSTAGRAM

Ia memberi caption NGGAK LAYAK  dan menjelakan bahwa negara asal brand-brand tersebut menghina Nabi di bulan kelahirannya. Berikut ulasannya..

“NGGAK LAYAK. Yang sabar ya teman-teman, nggak habi-habi cobaan ini. Nambah yang satu ini.

Karena negaranya menghina nabiku di bulan kelahirannya, barang-barang RECEHAN brand-brand Prancis ini nggak layak ada di lemari yang pemiliknya sangat mencintai nabinya. Brand-brand ini kastanya langsung jadi ‘paling rendah’”

Ia menyatakan bahwa barang-barang tersebut tidak akan dipakai. Berapapun harganya, menurutnya, tak sebanding dengan Nabi sama sekali.

Kemudian Arie pun mengingatkan bahwa dugaan penghinaan tersebut merupakan kebijakan negara Prancis. Bukan orang-orangnya, tapi murni pemimpinnya karena tidak semua orang Prancis setuju dengan presidennya.

Baca Juga: Marah, Tolak UU Cipta Kerja Sampai Rusak Fasilitas Umum, Megawati : Rusak Fasilitas Emangnya Duit Lo

Baca Juga: Kamboja Ingin Bergabung di Pertemuan MABIMS yang Akan Digelar di Indonesia Pada 2021 Mendatang

Boikot tersebut Ia lakukan agar Prancis merasakan impact dari segi ekonomi yang dihasilkan akibat penghinaan Nabi tersebut.

Arie pun mengingatkan untuk tidak balik menghina kepercayaan orang Prancis dan sebaiknya bersabar saja. Selain itu, Ia mengajak untuk menggunakan produk lokal supaya membantu peningkatan perekonomian dalam negeri.**

 

Halaman:

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah