Imbas Dianggap Berpihak pada Zionis Israel, Netizen Ramai-ramai Turunkan Rating Bintang Facebook

19 Mei 2021, 07:33 WIB
Imbas Dianggap Berpihak pada Zionis Israel, Netizen Ramai-ramai Turunkan Rating Bintang Facebook ./* /Foto : Pixabay/

MANTRA SUKABUMI - Imbas dianggap berpihak pada Zionis Israel, Netizen ramai-ramai turunkan rating bintang Facebook di playstore. 

Gerakan tersebut juga digerakan Habib Fahmi Alkatiri, ia menyebut bahwa facebook harus diberi pelajaran karena dituding berpihak pada Zionis Israel. 

Habib Fahmi pun memberikan cara untuk menurunkan rating Facebook melalui playstore. 

Baca Juga: Ada Diskon hingga 90% Plus Voucher, Belanja Termurah di Shopee Murah Lebay

Baca Juga: Kabar Duka Datang dari Atta Halilintar, Aurel Hermansyah Keguguran: Selamat Jalan Anakku Sayang

"Facebook harus di kasih pelajaran karena berpihak pada Yahudi Zionis," cuit Habib Fahmi seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @FKadrun pada Rabu, 19 Mei 2021. 

"Caranya: masuk Play Store.. Cari Facebook dan kasih bintang 1. Narasi keterangannya bebas, ngamuk juga gak apa-apa. Biar jatuh pamornya," ujarnya. 

Habib Fahmi menuturkan, bagi yang tidak punya fb pun bisa melakukan hal yang sama dengan masuk di playstore. 

Baca Juga: Bocoran Terbaru Pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin 3 Tahun 2021

"Yang tidak pakai fb lagi boleh balas dendam, masuk play store, cari Facebook, kasih bintang 1, gak apa-apa bisa, Biar ambruk sahamnya sekalian," katanya. 

"Tadi sore jam 15 an. Waktu saya kasih bintang 1, itu bintangnya masih di 4.3*. Sekarang tinggal 3.3*  turun drastis," jelas Habib Fahmi. 

 

"Terus ramaikan untuk kasih bintang 1 agar makin nyungsep Facebook nya. Puas rasanya liat si penghangus akun jd ambruk ratingnya," ucapnya menambahkan. 

Habib Fahmi pun memantau langsung perkembangan turunnya rating facebook tersebut. 

"Sudah di 3.1* gas terus.. Suruh anak dan istri kalian ikutan kasih 1 bintang di Facebook. Caranya masuk aplikasi Play Store.. Cari Facebook. Masuk dan kasih bintang 1* . Kasih ulasan yang kalian suka. Marah, ngamuk juga boleh," ujarnya. 

Baca Juga: Pemimpin Arab Memilih di Sisi Israel, Hamas Ditangkap dan Rakyat Palestina Berjuang Sendiri

Ajakan Habib Fahmi pun ramai-ramai diikuti oleh netizen. 

Seorang netizen dengan akun twitter @Rasidah96278226 mengeluhkan tentang ketidak profesionalan facebook. 

"Iya itu fb koc gitu ya, udah berapa kali akunku angus dan terkunci sampai cape aq bikin akun baru komen kritis sekali aja udah kena blok, selalu aja begitu terus," tuturnya.

Baca Juga: Putri Anne Akui Bahwa Arya Saloka Selalu Merasa Terpaksa Saat Foto Bersamanya: Ya Allah Susah Bener

"Ini aku bikin akun yang terakhir sukses tapi aku ga berani komen takut kena blok lagi, mending di twitter akunku agak awet loh," lanjut Rasidah. 

"Alhamdulillah! Ramai dah bagi rating 1 star untuk FACEBOOK !," ujar akun @NajihahRahmad_.

"Semoga ratingnya semakin turun...turun dan turun," tulis @arifhdyanto.***

Editor: Robi Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler