Benarkah Warga Arab Saudi Rayakan Pesta Usai Lockdown di Negaranya Dicabut? Simak Faktanya

- 2 Mei 2020, 03:49 WIB
Warga di daerah Al Ras dan Naif Dubai meletus dalam perayaan pada hari Minggu setelah pihak berwenang secara resmi mencabut pembatasan 24 jam selama seminggu.*
Warga di daerah Al Ras dan Naif Dubai meletus dalam perayaan pada hari Minggu setelah pihak berwenang secara resmi mencabut pembatasan 24 jam selama seminggu.* //Khaleej Times

MANTRA SUKABUMIPandemi covid-19 selalu menyisakan berbagai cerita yang beraneka ragam.

Mulai kisah memilukan menyangkut korban terinfeksi, sampai berita lainnya yang kadang menjurus pada informasi hoaks.

Berita tersebut dapat dipahami sebagai bagian keterbukaan informasi di jagat dunia.

Karena itu perlu kearifan untuk memahami dan membaca segala informasi yang valid dan dapat dipertanggungjawabkan.

Seperti beredarnya video perayaan yang ditunjukkan sekelompok warga dengan paras timur tengah.

Video itu dengan cepat tersebar di grup-grup WhatsApp dalam beberapa waktu terakhir. Berikut ini narasi yang tersemat dalam video tersebut

"#Copas~ Arab Saudi membuka lockdown. Semoga berimbas ke negara-negara lain, termasuk Indonesia. Aamiin Yaa Allah, Yaa Rabbal Aalaamiin," tulis pesan berantai tersebut.

Baca Juga: Pria Mengaku Terima Wahyu dari Tuhan, Klaimnya Virus Corona Akan Segera Usai

Secara detail, video berdurasi tiga menit tersebut menunjukkan masyarakat yang tengah melakukan perayaan pada malam hari.

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min

Sumber: Pikiran Rakyat Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah