Donald Trump Nekat Akan Buka Kembali Perekonomian AS Sekalipun Vaksin Virus Corona belum Ditemukan

- 18 Mei 2020, 01:00 WIB
Presiden Amerika Serikat Donald Trump.
Presiden Amerika Serikat Donald Trump. //YouTube/ABC News

MANTRA SUKABUMI - Sampai detik Amerika Serikat menjadi negara peringkat pertama kasus positif Virus Corona dengan jumlah terbanyak di dunia.

Sekalipun berbagai upaya telah dilakukan termasuk pencarian formulasi vaksin terbaik, faktanya korban masih terus bertambah.

Dampaknya sangat terasa bagi tatanan kehidupan warga, bahkan sampai perekonomian negara.

Dalam hal ini dengan atau tanpa vaksin Virus Corona, Presiden Amerika Serikat (ASDonald Trump mengumumkan akan membuka kembali perekonomian AS yang nampak sangat terganggu akibat penyebaran virus mematikan tersebut.

Hal itu dia sampaikan saat mengumumkan target untuk menyediakan vaksin Virus Corona pada akhir tahun.

Baca Juga: JUBIR Kemenhub Klarifikasi Terkait Kabar Budi Karya Sumadi Terpapar Virus Corona Lagi

Ia menyamakan proyek vaksin, yang diberi nama 'Operation Warp Speed', dengan upaya Perang Dunia II untuk menghasilkan senjata nuklir pertama di dunia.

Namun Trump menjelaskan bahwa tanpa vaksin pun, warga AS harus mulai kembali ke kehidupan seperti biasa.

Di sisi lain, banyak ahli yang meragukan vaksin virus corona bisa dikembangkan dalam waktu satu tahun.

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min

Sumber: Pikiran Rakyat Depok


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x