Pria Korea Alami Rasis, Dianiaya Hingga Patah Tulang di AS Usai Tegur Pelanggan untuk Pakai Masker

- 18 Juni 2020, 20:35 WIB
KIM Young Rae, korban penyerangan dan tindakan rasis di Amerika Serikat.*
KIM Young Rae, korban penyerangan dan tindakan rasis di Amerika Serikat.* //KOREABOO

MANTRA SUKABUMI - Seorang warga Korea yang sedang bekerja di sebuah toko kecantikan milik Korea di Albany, New York alami serangan rasis oleh seorang pria di AS.

Pria Korea tersebut mendapatkan serangan dari seorang pria yang menolak saat dimohon untuk mengenakan masker di dalam toko tersebut.

Diketahui, pria yang dianiaya tersebut merupakan pria berkewarganegaraan Korea Selatan bernama Kim Young Rae sedang bekerja shift ketika seorang pria memasuki toko tanpa mengenakan masker.

Baca Juga: Wagub Uu Ruzhanul Ulum Pastikan Protokol Kesehatan di Pesantren Sukabumi

Kim Young Rae meminta pelanggan agar mengenakan masker, tetapi pelanggan justru menolak dan melakukan tindakan kekerasan.

Kim Young Rae minta pada pelanggan untuk pakai masker karena peraturan toko mengharuskan semua pelanggan untuk menggunakan masker.

"Jika Anda tidak mengenakan masker, Anda tidak bisa berada di toko. Tolong pergi," pinta Young Rae kepada pelanggan.

Artikel terkait sebelumnya telah tayang di Pikiranrakyat-cirebon dengan judul "Tegur Pelanggan untuk Pakai Masker, Orang Korea di AS Alami Serangan Rasis sampai Hidung Patah"

Namun, pelanggan tersebut justru melontarkan pertanyaan rasis "Dari mana anda berasal?", "Aku tidak memakai masker karena kalian", dan "kembali ke negara Anda" sambil menyerang Young Rae.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi

Sumber: Pikiran Rakyat Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x