Inilah Cara Mudah untuk Pulihkan Ambeien Secara Alami Tanpa Harus Operasi

- 8 November 2020, 06:45 WIB
Ilustrasi ambeien.*/
Ilustrasi ambeien.*/ /Tirto.id

MANTRA SUKABUMI - Ambeien merupakan penyakit yang terdapat pada daerah anus atau dubur yaitu terjadi pembengkakan pembuluh darah pada area tersebut.

Ambeien disebabkan oleh terjadinya peningkatan tekanan dalam pembuluh darah vena di sekitar anus atau dubur yang menghalangi aliran darah menuju anus.

Ambeien bisa diakibatkan karena terlalu sering mengangkat beban yang berat, mengejan terlalu keras, obesitas, kebutuhan serat dalam tubuh yang tidak terpenuhi, batuk terus menerus, dan makan makanan yang terlalu pedas.

Baca Juga: Jadi Pemain Pengganti Lionel Messi, Bantu Barcelona Taklukkan Real Betis

Sebagaimana dilansir mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Minggu, 8 November 2020, penderita ambeien akan merasakan Adanya benjolan di anus, Terkadang terjadi pendarahan ketika buang air besar, Kesakitan ketika buang air besar, dan Kesulitan buang air besar.

Cara Pulihkan Ambeien tanpa Operasi

1. Mengonsumsi Rebusan Bunga Pagoda
bunga pagoda

Cara mengobati ambeien yang pertama adalah dengan meminum air rebusan bunga pagoda. Tanaman obat ambeien ini mengandung polifenol, alkaloid, serta flavonoida sangat ampuh dalam mengatasi ambeien karena bersifat antiradang.

Baca Juga: Nikmati Makan Kenyang dan Hemat Dengan ShopeePay Deals Rp1

2. Mengonsumsi Rebusan Akar Kangkung

Kangkung merupakan bahan makanan yang mudah sekali ditemukan di dapur. Ternyata, bagian kangkung yang dibutuhkan untuk mengobati ambeien adalah akar dan batang, bukan daunnya.

3. Mengonsumsi Lidah Buaya

Khasiat dari tanaman ini adalah meredakan peradangan dan meringankan rasa perih serta gatal pada area anus.

Untuk mendapatkan khasiatnya, cukup cari krim atau gel berbahan kestrak lidah buaya dan oleskan produk tersebut pada anus sebanyak 2-3 kali sehari.

Baca Juga: Kalahkan Donald Trump, Joe Bideng Menang di Pemilu Amerika Serikat

4. Mengompresnya Menggunakan Es Batu

Untuk cara menghilangkan benjolan ambeien, kamu bisa mencoba mengompresnya dengan es batu. Cukup bungkus es batu dengan kain bersih dan kompres bagian anus yang sakit selama 15 menit.

5. Minum Rebusan Daun Sirsak

Daun sirsak mengandung senyawa antibakteri yang dapat mengobati ambeien secara alami. Untuk itu, daun ini sangat ampuh untuk mengatasi masalah umum yang satu ini.

Menjaga Kebersihan Anus itu sangat penting. Kulit di sekitar anus dianjurkan untuk dibersihkan secara rutin menggunakan handuk kecil yang lembap atau kapas basah untuk mencegah ambeien.**

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah