Alasan Gus Baha Sering Pakai Peci Hitam dan Baju Kemeja Putih ketika Ceramah: Dilarang Mbah Moen

26 Oktober 2021, 15:25 WIB
Profil Gus Baha, calon Ketua Umum PBNU versi Indostrategic. /Tangkap layar Instagram/@ngajigusbaha

MANTRA SUKABUMI - Pada suatu ceramah, murid Mbah Moen yang akrab dipanggil Gus Baha mengungkap alasan kenapa dirinya sering pakai peci hitam dan baju kemeja putih ketika ceramah.

Alasan pertama Gus Baha memakai peci hitam dan baju putih yaitu karena di Pondok Pesantren Mbah Moen, seluruh santri dilarang memakai peci warna putih.

Menurut Gus Baha hal ini dilakukan Mbah Moen agar seluruh santrinya dapat menghargai orang yang sudah pergi haji.

Baca Juga: Gus Baha: Gara-gara Berdoa seperti ini Imam Syafi'i Sampai Ditegur Keluarga Orang yang Meninggal

"Kalau kamu memakai peci putih seharga 5000 rupiah apakah tidak menghargai mereka," ujar Gus Baha, seperti dilihat mantrasukabumi.com dari video yang diunggah dari kanal YouTube Dakwah Nusantara Ajib pada 14 Mei 2020.

Sedangkan alasan Gus Baha kenapa selalu memakai kemeja warna putih yaitu sebagai pengingat bahwa bagaimanapun warna putih itu merupakan sunnah Nabi.

"Itulah sebabnya, baju saya putih tapi kopiah saya hitam. Saya memakai baju putih sebagai penginngat bahwa saya sudah melakukan sunnah," ungkap Gus Baha.

Sementara Gus Baha memakai kopiah hitam karena ingin menghormati gurunya yaitu Mbah Moen.

"Sementara saya memakai kopiah hitam sebagai bagian dari menghormati  guru sekaligus sudah terbiasa karena lama menjadi santri," tegas Gus Baha.

Adapun untuk alasan kenapa Gus Baha sering pakai peci miring yaitu berikut ini.

Baca Juga: Jangan Asal Baca Alquran, Kata Gus Baha jika Tidak Diniatkan seperti ini Maka akan Dianggap Main-main

Jawaban Gus Baha ketika ditanya soal dirinya yang suka pakai peci miring bahkan kelihatan rambutnya di atas kening.

"Saya alami saja, seperti jenengan (anda) jadi wartawan masak ada filosofinya," ungkap Gus Baha.

Mendengar perkataan Gus Baha wartawan yang bertanya pun ketawa.

Setelah itu, Gus Baha mengatakan kalau mungkin karena dirinya tokoh, maka jadi perhatian.

"Sebetulnya alami saja. Karena mungkin saya tokoh, jadi diperhatikan," tegas Gus Baha.

Tak lama setelah itu, Gus Baha menunjuk gelang di tangan wartawan lain.

Seperti contoh kata Gus Baha wartawan ini juga punya khas yakni mamakai gelang, tapi tidak diperhatikan.

Baca Juga: Asal Baca Doa ini Sebelum Tidur, Kata Gus Baha Bila nanti Ketemu Malaikat Munkar Nakir kita Sudah Siap

"Ini (menunjuk sebuah gelang di tangan wartawan lain di samping Gus Baha) juga punya khas banyak, tapi tidak diperhatikan. Manusia kan begitu," kata Gus Baha.

Gus Baha mengatakan kalau perilaku manusia sama yakni alami semua, bagitu pun ulama dan yang lainnya.

"Perilaku manusia ya alami semua," tegas Gus Baha.***

Editor: Robi Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler