Bagaimana Jika Orang Shalat, Tapi Pikiran Kemana-mana?, Buya Arrazy Hasyim: Gawat, Berbahaya Itu

15 Desember 2021, 07:15 WIB
Buya Arrazy Hasyim jelaskan soal orang yang shalat namun pikirannya kemana-mana. /Tangkap layar/Tabung Wakaf Umat Official

 

MANTRA SUKABUMI - Buya Arrazy Hasyim jelaskan soal orang yang shalat, namun pikirannya kemana-mana.

Buya Arrazy Hasyim menyampaikan tak sedikit hal ini terjadi di kala umat muslim melaksanakan shalat, bukannya khusyu malah mengingat hal-hal yang ada di luar shalat.

Hal tersebut Buya Arrazy Hasyim Sampaikan dalam satu ceramahnya, bahkan ia juga mengatakan hal yang sama pernah terjadi padanya.

Baca Juga: Ahli Ibadah Harus Tahu ini, Gus Baha Ungkap Penyebab Seseorang Tidak Sholat Tahajud itu Allah bukan Setan

Lebih lanjut Buya Arrazy Hasyim menyampaikan bahwa sangat bahaya saat sesuatu di luar shalat malah dibawa ke dalamnya.

Buya Arrazy Hasyim juga mengingatkan hal yang tepat adalah dengan membawa apa yang ada di dalam shalat ke kehidupan sehari hari.

"Bisa gak bapak ini shalat fikirannya kamana-mana, hampir tiap hari ya?," ucap Buya Arrazy Hasyim, seperti dilihat mantrasukabumi.com dari laman Youtube ShafSubuh, pada Rabu, 15 Desember 2021.

"Shalat, tapi pikiran kemana-mana, bener ya, saya juga sama pak," tambahn Buya.

Jadi cara shalat yang baik itu harusnya dengan qolbu atau hati, jangan sampai bawa urusan kerja ke dalam shalat, harusnya sebliknya.

"Kalau shalat kepalanya di bawah gak kalau pas sujud?," tanya Buya.

Sujud dalam salah tersebut menunjukan tentang prinsip ketawadhuan, prinsip rendah hati.

"Jangan dibawa, saya punya jabatan ini di luar shalat kita bawa ke dalam shalat, nah itu gawat berbahaya itu," tegasnya.

Jadi dari keterangan di atas menunjukan bahwa dalam menjalankan ibadah, terutama shalat itu harus khusyu.

Sebagaimana Firman Allah dalam Qs. Al-Mukminun: 1-2:

قَدْ أَفْلَحَ الْمُؤْمِنُونَ (١)الَّذِينَ هُمْ فِي صَلاتِهِمْ خَاشِعُونَ (٢)

“Sesungguhnya beruntunglah orang-orang yang beriman. (Yaitu) orang-orang yang khusyu’ dalam sembahyangnya.” (Qs. Al-Mukminun: 1-2).

Baca Juga: Jangan Ucapkan Sholawat seperti ini Setelah Sholat, Bisa Kena Masalah Besar Kata Gus Baha

Firman Allah dalam Qs. Al-Baqarah: 238:

حَافِظُوا عَلَى الصَّلَوَاتِ وَالصَّلاةِ الْوُسْطَى وَقُومُوا لِلَّهِ قَانِتِينَ (٢٣٨)

“Peliharalah semua shalat(mu), dan (peliharalah) shalat wusthaa. Berdirilah untuk Allah (dalam shalatmu) dengan khusyu’.” (Qs. Al-Baqarah: 238).***

Editor: Abdullah Mu'min

Tags

Terkini

Terpopuler