Malam Nisfu Sya'ban adalah Malam di Setorkannya Amalan, Simak Hal Berikut agar Amal Diterima Allah SWt

- 28 Maret 2021, 22:00 WIB
Malam Nisfu Sya'ban adalah Malam di Setorkannya Amalan, Simak Hal Berikut agar Amal Diterima Allah SWt./*
Malam Nisfu Sya'ban adalah Malam di Setorkannya Amalan, Simak Hal Berikut agar Amal Diterima Allah SWt./* /Pixabay/Fauzan My

Baca Juga: Tanda Kiamat Semakin Terlihat, Rasulullah SAW Anjurkan Tempati Tiga Negeri ini

Baca Juga: Nasib Naas Seorang Wisatawan Harus Meregang Nyawa di Pantai Palabuhanratu Setelah Terseret Ombak

Ibnul Qayyim Rahimahullah dalam I’lam al-Muwaqi’in membagi amal hamba menjadi 4 bagian. Dari yang empat itu hanya satu diterima, sedangkan yang tiga tertolak.

Amal yang diterima, menurut beliau, adalah amal yang dikerjakan secara ikhlas karena Allah SWT dan sesuai sunnah Rasulullah SAW. Sementara tiga yang tertolak adalah amal yang kehilangan dua sifat di atas atau salah satunya.

Allah Swt berfirman:

الَّذِي خَلَقَ الْمَوْتَ وَالْحَيَاةَ لِيَبْلُوَكُمْ أَيُّكُمْ أَحْسَنُ عَمَلًا ۚ وَهُوَ الْعَزِيزُ الْغَفُورُ

 “(Allah) yang menjadikan mati dan hidup, supaya Dia menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya.” (QS. Al-Mulk: 2)

Sesungguhnya amal yang diterima adalah yang dikerjakan secara ikhlas dan sesuai sunnah. Amal itulah yang dicintai dan diridhai Allah SWT.

Ibnul Qayyim rahimahullah jugs pernah berkata, “beramal tanpa ikhlas dan mengikuti Sunnah laksana musafir yang memenuhi tempat minumnya dengan pasir, sangat memberatkannya dan juga tidak akan memberinya manfaat.” Wallahu A’lam.***

Halaman:

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x