dr Aisyah Dahlan Terangkan Manfaat Istigfar bagi Kesehatan, Simak Ulasannya

- 15 November 2021, 16:45 WIB
dr Aisyah Dahlan Sarankan Perempuan Jangan Terlalu Mandiri di Hadapan Suami, itu Membuatnya Tersinggung
dr Aisyah Dahlan Sarankan Perempuan Jangan Terlalu Mandiri di Hadapan Suami, itu Membuatnya Tersinggung /Mantrasukabumi/draisahdahlan

MANTRA SUKABUMI - Seorang praktisi sekaligus peneliti neuroscience, dr Aisyah Dahlan menjelaskan tentang manfaat lain membaca istigfar.

Menurut dr Aisyah Dahlan, Selain sebagai satu amalan penghapusan dosa dan melancarkan segala urusan, membaca istigfar juga bermanfaat bagi kesehatan.

dr Aisyah Dahlan juga menambahkan, membaca istighfar secara istiqomah akan memberikan manfaat baik bagi kesehatan otak manusia.

Baca Juga: Gus Baha Sebut Banyak Orang Alim Jadi Bodoh Sebab Pasangannya: Bersyukur Istri Saya Tidak Begitu

Karena hal tersebut berkaitan dengan sistem pernapasan atau oksigen yang masuk ke dalam tubuh manusia.

Dilansir mantrasukabumi.com di kanal YouTube ‘Pecinta dr Aisah Dahlan, CHt’ pada Selasa 16 November 2021, dr Aisyah Dahlan mengatakan.

‘Dari ilmu otak, rupanya istighfar itu bisa menarik banyak oksigen. Karena pada saat kita melafadzkan istighfar, ternyata kita mengeluarkan karbon dioksida atau Co2.’

Pada saat kalimat istigfar dibaca di dalam hati, otak akan merespon dan melunak, sehingga memudahkan penyerapan informasi positif.

Hal tersebut mampu mengeluarkan hormon bahagia seperti dopamine, endorphin, serotonin, dan oksitosin.

Dalam huruf Arab sendiri, Istighfar memiliki banyak huruf jahr atau huruf yang pada saat melafadzkannya harus menahan nafas. Hal ini sama seperti kalimat tahlil atau Lailahaillah.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x