Ingat Mati Bukan Berarti Tak Semangat Menjalani Hidup, Gus Baha: Kita Butuh Bekal

- 10 Desember 2021, 09:30 WIB
Ingat Mati Bukan Berarti Tak Semangat Menjalani Hidup, Gus Baha: Kita Butuh Bekal.
Ingat Mati Bukan Berarti Tak Semangat Menjalani Hidup, Gus Baha: Kita Butuh Bekal. /*/Tangkap layar Instagram.com/@gusbahaofficial

MANTRA SUKABUMI - Dalam kajian ceramahnya, Rais Suriah PBNU KH Ahmad Bahauddin Nursalim alias Gus Baha pernah membahas seputar mengingat mati.

Tausiah yang disampaikan Gus Baha ini mengingatkan kita bahwa akan adanya kehidupan abadi setelah mati yakni di akhirat.

Namun, Gus Bah juga menyampaikan bahwasannya mengingat mati bukanlah suatu kendala yang membuat kita tak semangat menjalani hidup.

Baca Juga: Jangan Merasa sudah Istighfar Lalu Dosa Dianggap Sudah Hilang, Gus Baha Ungkap Bukan karena itu Saja

Sebaliknya, Gus Baha tegaskan justru dengan kita mengingat kematian harus menjadi motivasi kita menjalani hidup karena kehidupan kelak di akhirat membutuhkan bekal, yakni amal yang kita perbuat selama hidup di dunia.

"Uniknya islam itu, disuruh ingat mati itu justru disuruh semangat hidup, karena kita butuh bekal", ucap Gus Baha seperti dilihat mantrasukabumi.com dari akun instagram gusbahaofficial, 10 Desember 2021.

Setiap orang yang beriman kepada Allah, wajib meyakini adanya hari setelah kematian dimana hari itu adalah pembalasan semua perbuatan manusia ketika hidup di dunia.

Semakin banyak seseorang bermanfaat, melakukan ketaatan kepada Allah, dan meninggalkan maksiat, maka nikmat yang akan didapat di akhirat serta memperbesar peluang meraih Surga-Nya Allah Subhanahu wa Ta'ala.

Kesempatan kita hidup di dunia itu karena Allah untuk mencari bekal sebanyak-banyaknya untuk akhirat, pergunakan waktu dengan baik untuk beribadah dan beramal saleh.

Halaman:

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x