Ingin Disukai Allah SWT, Yuk Laksanakan 3 Amalan Ini

- 23 Agustus 2020, 16:20 WIB
Mutiara Hikmah Pagi: Ilustrasi Orang Tua  sedang Berdoa
Mutiara Hikmah Pagi: Ilustrasi Orang Tua sedang Berdoa /Pikran Rakyat/.*/Pikiran-Rakyat.com

Selain salat dan berbakti kepada orang tua, berjihad di jalan Allah SWT adalah salah satu amalan yang sangat disenangi Allah SWT.
Kedudukan jihad di sisi Allah sangat besar dan keutamaannya diganjar pahala besar. Allah berfirman dalam Surah Al-Hajj ayat 78: "Berjuanglah kalian di jalan Allah dengan perjuangan yang sebenar-benarnya...,"

Jangan berpikir berjihad itu harus berperang seperti yang ada di zaman-zaman nabi, ya. Menuntut ilmu adalah salah satu bagian dari berjihad.

Baca Juga: Hanya Seminggu Sekali, Berikut Amalan Agar Memiliki Daya Ingat Kuat

Para ulama mengatakan, "Menuntut ilmu adalah bagian dari jihad di jalan Allah, karena agama ini bisa terjaga dengan dua hal yaitu dengan ilmu dan berperang (berjihad) dengan senjata.

Sampai-sampai sebagian ulama berkata, "Sesungguhnya menuntut ilmu lebih utama daripada jihad di jalan Allah dengan pedang."

Allah SWT berfirman dalam QS. An-Nisa ayat 95 yang artinya :

"Kepada masing-masing mereka Allah menjanjikan pahala yang baik (surga) dan Allah melebihkan orang-orang yang berjihad atas orang yang duduk dengan pahala yang besar."

Baca Juga: Fatal, Berikut Hal yang dapat Membatalkan Shalat, Diantaranya Mendahului Imam

Allah menjanjikan surga bagi mereka yang berjihad. Rasulullah SAW bersabda: "Wajib atas kalian berjihad di jalan Allah Ta'ala, karena sesungguhnya jihad di jalan Allah itu merupakan salah satu pintu dari pintu-pintu Surga, Allah akan menghilangkan dengannya dari kesedihan dan kesusahan".

Oke Sahabat, jika kamu menjalan secara konsisten ketiga amalan tersebut, amalan itu akan menuntunmu untuk mendapatkan keselamatan dan kebahagiaan dunia akhirat.
Allah SWT sangat menyukai amal yang secara konsisten dijalankan meskipun itu adalah hal yang kecil dan simpel.

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah