Ingin Dapatkan Dunia Serta Isinya, Amalkan Cara Ini Hidup Anda Dijamin Penuh dengan Kebahagiaan

- 24 Oktober 2020, 06:43 WIB
Shalat
Shalat /Doknet

MANTRA SULABUMI - Dua rakaat (sebelum) shalat fajar (subuh) lebih baik dari dunia dan seisinya. (HR. Muslim).

Begitulah pendapat sebagian ulama terkait shalat sunnah fajar. Adapula yang menamainya sebagai shalat sunnah subuh karena dilakukan sesebelum shalat subuh.

Ada pula yang mengatakan shalat sunnah barad mungkin karena dilaksanakan ketika hari masih sangat dingin. Ada pula yang menamakan shalat sunnah ghadat atau shalat sunnah yang dilakukan pagi-pagi sekali.

Baca Juga: Mudahnya Transfer Saldo ShopeePay, Ikuti 5 Langkah Ini

Baca Juga: Login Eform.bri.co.id/bpum Via KTP, Kamu Pasti dapat BLT UMKM Rp2,4 Juta, Jika Ikuti Persyaratan Ini

Sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, dua rakaat sebelum subuh atau fajar ini termasuk kategori shalat sunnah mu’akkadah; atau sangat ditekankan untuk dilaksanakan. Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wasallam senantiasa menjaganya; baik ketika beliau berada di tempat tinggalnya maupun saat sedan safar atau kala bepergian. Sebagaimana dijelaskan dalam hadits Sayyidah ‘Aisyah radhiallahu anha.

“Bahwasanya Nabi Shallallahu ‘Alaihi Wasallam tidak pernah meninggalkannya (dua rakaat sebelum shubuh) sama sekali.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Tak hanya sekali Ummul mukminin Aisyah binti Abi Bakar berkata demikian, melainkan Beliau berkata:

“Nabi Shallallahu ‘Alaihi Wasallam tidak pernah memperhatikan shalat-shalat sunat melebihi perhatiannya terhadap dua rakaat fajar.” (Muttafaq Alaihi)

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah