10 Pantun Kilat Romantis untuk Orang Terkasih di Hari Valentine's Day, Buat Hatinya Luluh

13 Februari 2022, 16:03 WIB
Ilustrasi - Happy Valentine's Day! Simak sejarah 14 Februari jadi Hari Valentine. /Pexels/Alleksana/

MANTRA SUKABUMI - Pantun Kilat Romantis untuk orang terkasih di hari Valentine's Day, Bisa kita sampaikan pada orang terkasih.

Meskipun Pantun Kilat Romantis bukan hadiah mewah untuk orang terkasih di hari Valentine's Day, seperti berlian dan emas.

Tapi Pantun Kilat Romantis dapat menghibur pasangan atau orang terkasihmu di hari Valentine's Day.

Baca Juga: 15 Kata-kata Romantis Valentine untuk Kekasih dan Caption Status Media Sosial

Sehingga Pasangan kekasih atau suami istri, bisa menikmatinya saat merayakan Valentine's, walaupun sederhana tapi membuatnya bahagia.

Simbol moderen dari Valentine's salah satunya kartu berbentuk hati dan gambar sebuah Cupido bersayap.

Beberapa sejarawan mengatakan, bahwa hari Valentine's diangkat dari kisah Saint Valentine.

Valentine’s Day dirayakan setahun sekali setiap tanggal 14 Februari di seluruh dunia.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari Channel Youtube mata mata indonesia, pada 13 Februari 2022.

Berikut ini 10 Pantun Kilat Romantis untuk orang terkasih di Hari Valentine's Day yang bisa membuat hatinya Luluh:

Baca Juga: PUISI CINTA BIKIN BAPER! Cocok untuk Momen Valentine Day

1. Minum jamu makan nangka, Lihat kamu langsung ku suka.

2. Bikin atap dari lontar, kamu menatap hatiku bergetar.

3. Ikan hiu makan dinamit, yuk kita merit.

4. Mbak jamu baca berita, cuma kamu yang aku cinta.

5. Pohon randu di buat peti, hatiku rindu setengah mati.

6. Gedung gincu tahu petis, wajahnya lucu orangnya romantis.

7. Masuk kelabu hatinya sendu, dengar suaramu makin rindu.

8. Satu tambah satu sama dengan dua, aku cinta sama kamu sampai tua.

9. Roti busuk dalam penjara, hatiku tertusuk panah asmara.

10. Hari kamis pada pake batik, salam manis buat neng yang cantik.

Itulah 10 Pantun Kilat Romantis untuk orang terkasih di Hari Valentine's Day yang bisa membuat hatinya Luluh, semoga bermanfaat.***

Editor: Emis Suhendi

Tags

Terkini

Terpopuler