Kata Mutiara Penuh Makna di Tahun Baru Islam 1445 H: Momentum Mulai Lembaran Baru dengan Hal Baik

20 Juli 2023, 07:00 WIB
Pawai obor senagai tradisi di Indonesia dalam menyambut Tahun Baru Islam. Tahun Baru Islam 2023 1 Muharram 1445 H jadikan sebagai momen untuk jadi pribadi lebih baik, simak kata mutiara penuh makna sebagi motivasi. /*/Antara/Rahmad/

MANTRA SUKABUMI - Tahun Hijriah merupakan pengkalenderan umat Islam dengan di awali bulan Muharram. Berbeda dengan penanggalan masehi yanh di awali bulan Januari.

Tahun 2023 ini bertepatan dengan peringatan Tahun Baru Islam 1445 H yang jatuh pada Rabu, 19 Juli 2023 kemarin.

Di Indonesia, dalam menyambut Tahun Baru Islam ada beragam tradisi yang dilakukan secara turun temurun, khususnya di Pulau Jawa.

Baca Juga: Rayakan Tahun Baru Islam 1445 H: Fakta Unik Bulan Muharram dan Tradisi di Indonesia

Namun, selain tradisi unik, dalam menyambut Tahun Baru Islam sejatinya diisi dengan hal-hal baik, seperti memperbanyak dzikir, membaca doa akhir dan awal tahun hingga bersedekah.

Seiring perkembangan zaman, berbagai cara pun dilakukan saat menyambut dan memeriahkan Tahun Baru Islam, salah satunya berbagi ucapan selamat dengan kata-kata mutiara yang dibagikan di media sosial.

Memanfaatkan media sosial sebagai alat untuk memeriahkan Tahun Baru Islam dengan berbagi ucapan tidak ada salahnya, karena hal itu pun dipandang baik.

Tahun Baru Islam 1445 H merupakan momentum yang tepat untuk introspeksi diri dan merenungkan apa yang telah kita lalui di tahun yang lalu.

Baca Juga: Kata-kata Mutiara Indah Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 H, Rangakaian Quotes Menyejukkan Hati

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut adalah beberapa kata mutiara ucapan selamat Tahun Baru Islam 2023 yang penuh makna.

"Tahun baru Islam adalah momentum untuk memulai lembaran baru. Mari kita jadikan tahun ini sebagai tahun untuk memperbaiki diri dan menjadi lebih dekat dengan Allah SWT."

"Selamat Tahun Baru Islam 1445 H. Semoga di tahun yang baru ini kita semua diberkahi dengan kesehatan, rezeki, dan kebahagiaan."

"Tahun baru Islam adalah saat untuk memaafkan dan melupakan kesalahan yang lalu. Mari kita saling bermaafan dan memulai tahun baru dengan hati yang bersih."

"Semoga di tahun yang baru ini kita semua bisa menjadi pribadi yang lebih baik, lebih bertakwa, dan lebih bermanfaat bagi orang lain."

"Tahun baru Islam adalah saat untuk merenungkan diri. Mari kita introspeksi diri dan memperbaiki kesalahan yang telah kita lakukan di tahun yang lalu."

"Semoga di tahun yang baru ini kita semua bisa menjadi lebih baik dari tahun sebelumnya. Aamiin."

Baca Juga: 25 Link Twibbon Tahun Baru Islam 2023 Terbaru dan Gratis, Yuk Pasang Sekarang!

Selain kata-kata mutiara di atas, kamu juga bisa membuat ucapan selamat tahun baru Islam sendiri. Ucapanmu bisa berisi harapan dan doa untuk orang-orang tersayang.

Berikut adalah beberapa tips untuk membuat ucapan selamat tahun baru Islam yang bermakna:

- Gunakan kata-kata yang baik dan sopan.

- Buatlah ucapan yang singkat dan padat, namun tetap bermakna.

- Sertakan doa dan harapan untuk orang-orang tersayang.

- Ucapkan ucapanmu dengan tulus dan penuh keikhlasan.

Semoga Tahun Baru Islam 1445 H ini menjadi awal yang baru untuk umat Muslim di seluruh dunia. Jdikan tahun ini sebagai tahun untuk menjadi pribadi yang lebih baik, lebih bertakwa, dan lebih bermanfaat bagi agama dan bangsa. ***

Editor: Encep Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler