Wajib Tahu, 5 Tips Menjaga Kesehatan Mata di Depan Laptop Saat Belajar Daring

- 12 Maret 2021, 11:43 WIB
Wajib Tahu, 5 Tips Menjaga Kesehatan Mata di Depan Laptop Saat Belajar Daring./
Wajib Tahu, 5 Tips Menjaga Kesehatan Mata di Depan Laptop Saat Belajar Daring./ /Pixabay.com/Gerd Altmann



MANTRA SUKABUMI - Belajar daring (dalam jaringan) sudah menjadi rutinitas guru dan pelajar saat melakukan sekolah jarak jauh akibat dari adanya Covid-19.

Belajar secara daring dilakukan dengan sistem online yang menggunakan alat komunikasi seperti Laptop atau Hp, dan ternyata memiliki dampak negatif pada kesehatan.

Guru dan pelajar akan lelah melihat layar Hp atau Leptop seharian saat belajar daring. Maka simak tips menjaga kesehatan saat belajar daring.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Dualisme Kepemimpinan Demokrat Tersimpan Jiwa Ksatria dan Pengecut, Dipo Alam: Moeldoko Saya Pandang Matanya

Dikutip mantrasukabumi.com dari Instagram @satgascovid-19.id, Jumat 12 Maret 2021, Berikut beberapa tips jaga kesehatan mata di depan laptop saat belajar daring.

1. Pilih Posisi Paling Nyaman

Menjaga kesehatan mata di depan laptop saat belajar daring adalah dengan pilih posisi paling nyaman antara laptop atau komputer dengan mata.

Para pelajar dan guru bisa mengatur posisi duduk dan posisi laptop sejajar dengan mata kita.

Adapun jarak antara mata dan laptop berkisaran antara 40-50 cm dari tempat duduk dan tempat laptop.

2. Mengatur Tingkat Pencahayaan Latar

Mengatur cahaya tak kalah pentingnya untuk jaga kesehatan mata di depan laptop saat belajar daring.

Para pelajar dan guru bisa mengatur cahaya laptop atau computer tidak terlalu terang dan tidak terlalu redup.

Artinya, pakailah brightness yang standar sehingga mata bisa menyesuaikan pada cahaya masuk.

Jika terlalu terang, maka mata bisa mengakibatkan kelelahan dan berefek belajar daring pun gak akan sesuai harapan.

Baca Juga: Kepala BNPB Tanam Pohon di Bandung, Doni Monardo: Kurangi Resiko Bencana Dengan Mitigasi

Baca Juga: Ramalan Zodiak Jumat 12 Maret 2021: Aquarius Berusaha Menebus Kesalahan

3. Alihkan Pandangan Sejenak

Terapkan praktek 20-20-20 setiap selesai menatap laptop dan komputer saat belajar daring bagi para pelajar dan guru.

Rumus ini memiliki arti, palingkan mata selama 20 detik, melihat jarak benda 20 meter serta jangan lupa untuk mengedipkan mata.

Mengedipkan mata bisa mengurangi mata yang kering dan iritasi saat terlalu lama menatap cahaya teknologi.

4. Memakai Kacamata Anti Radiasi

Salah satu tips jaga kesehatan mata di depan laptop saat belajar daring, yaitu memakai kacamata anti radiasi.

Kacamata ini akan membantu para pelajar dan guru untuk menyaring cahaya agar tidak terlalu masuk ke mata kita

Selain itu, mata akan merasakan dingin saat menatap cahaya teknologi dalam waktu yang lama.

Baca Juga: Pansus Kasus Jiwasraya Belum Terealisasi, Mardani Ali Sera: Jangan Ghosting Rakyat

5. Makan Makanan Sehat

Makan makanan sehat sangat dianjurkan untuk menjaga mata saat belajar secara daring.

Sebab, belajar secara daring memaksa kita untuk berlama-lama di depan teknologi, berbeda dengan pembelajaran secara tatap muka.

Oleh sebeb itu, pelajar dan guru dianjurkan untuk memperbanyak memakan vitamin A agar mata tetap terjaga.

Itulah, tips jaga kesehatan mata di depan laptop yang wajib dilakukan bagi pelajar dan guru.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: Satgas Covid-19


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x