Dari Lidah Kucing hingga Nastar, Inilah Rekomendasi Resep Kue Kering, Cocok untuk Hadiah Parcel Lebaran 2022

- 20 April 2022, 13:10 WIB
Dari Lidah Kucing hingga Nastar, Inilah Rekomendasi Resep Kue Kering, Cocok untuk Hadiah Parcel Lebaran 2022
Dari Lidah Kucing hingga Nastar, Inilah Rekomendasi Resep Kue Kering, Cocok untuk Hadiah Parcel Lebaran 2022 /YouTube Dapur Nana's

MANTRA SUKABUMI - Berikut kami bagikan beberapa resep kue kering yang cocok untuk hadiah parcel lebaran 2022.

Menyambut hari raya Idul Fitri 1443 H atau lebaran 2022 yang tinggal 2 pekan lagi, kurang lengkap rasanya tanpa kehadiran kue kering.

Beberapa kue-kue kering lebaran seperti nastar, putri salju, dan lidah kucing ini memang sengaja disajikan untuk para tamu yang datang bersilaturahmi saat momen lebaran atau hari raya Idul Fitri.

Baca Juga: 20 Kata-kata Mutiara Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H untuk Menjadikan Hari Rayamu Lebih Berwarna

Namun, bagi anda yang ingin memberikan parcel pada keluarga terdekat, tentu kue kering bisa menjadi pilihan yang tepat.

Apalagi kue-kue tersebut akan terasa lebih berkesan jika anda yang membuatnya sendiri di rumah.

Nah, berikut simak beberapa resep kue kering yang bisa anda praktekkan sendiri untuk hadiah parcel lebaran nanti,

Sebagaimana dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Rabu, 20 April 2022.

1. Lidah kucing

Bahan yang dibutuhkan:

-240 gram tepung terigu protein rendah
-175 gram gula halus
-250 gram salted butter
-75 ml putih telur
-¼ sdt baking powder
-Bubuk Green tea

Langkah-langkah membuat kue lidah kucing:

1. kocok Salted butter dan gula halus bersama menggunakan mixer hingga mengembang

2. Tambahkan putih telur, kemudian dikocok lagi selama 5 menit

3. Masukkan tepung terigu, baking powder, dan bubuk green tea yang sudah diayak kedalam adonan. Kemudian kocok dengan mixer dengan kecepatan paling rendah

4. Adonan dimasukkan kedalam pipping bag kemudian gunting pada bagian ujungnya

5. Olesi cetakan menggunakan margarin

6. Keluarkan adonan lidah kucing pada cetakan, bentuk memanjang, kemudian taburkan kacang almond diatasnya

7. Panaskan oven hingga suhu 160 derajat Celcius, kemudian panggang sekitar 30 menit hingga kecoklatan

8. Angin-anginkan kue kemudian masukkan ke dalam toples

2. Kue Nastar

Bahan yang dibutuhkan:

-475 gr tepung segitiga
-100 gr gula halus
-100 gr keju parut
-125 gr butter
-125 gr margarin
-40 gr susu bubuk
-2 kuning telur
-1 putih telur

Langkah-langkah membuat kue nastar:

1. Campurkan gula, margarin, butter, dan telur dan kocok menggunakan mixer selama 2 menit.

2. Campurkan tepung dan susu bubuk ke dalam adonan sambal diayak, kemudian aduk menggunakan spatula. Masukkan keju parut, aduk kembali.

3. Ambil sedikit adonan kemudian dibentuk pipih, letakkan selai nanas diatasnya kemudian bentuk membulat.

4. Masukkan adonan tersebut ke dalam oven dengan suhu 160 derajat Celcius.

5. Dinginkan kue pada suhu ruangan kemudian olesi kue dengan kuning telur.

6. Panggang kembali hingga kue tersebut matang.

7. Simpan dalam toples setelah dingin.

Baca Juga: Hore, Pemerintah Putuskan Libur Nasional dna Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1443 H 6 Hari, Simak Penjelasan

3. Kue Semprong

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

-150 gr tepung terigu
-40 gr tepung tapioca
-130 gr gula pasir
-110 gr margarine cair
-1 sdt baking powder
-3 butir telur
-½ bungkus santan kara
-1 sdm wijen

Langkah-langkah pembuatan kue semprong:

1. Campurkan gula pasir dan telur menggunakan mixer hingga adonan mengembang.

2. Masukkan terpung terigu, tepung tapioca dan baking powder sedikit demi sedikit ke dalam adonan.

3. Masukkan margarin cair dan santan ke dalam adonan kemudian campur hingga merata.

4. Oles cetakan menggunakan margarin.

5. Masukkan adonan sebanyak 1 sdm kemudian di pipihkan.

6. Masak adonan menggunakan api kecil.

7. Bolak-balik adonan sehingga adonan tidak gosong.

8. Selagi adonan dimasak, bentuk adonan sesuai selera.

9. Dinginkan kue, masukkan ke dalam toples

4. Kue Sabit Coklat

Bahan-bahan kue:

-655 gram tepung terigu protein rendah
-170 gram gula halus
-200 gram butter
-175 gram margarin
-230 gram kacang mede yang sudah di blender
-2 kuning telur
-¼ sdt garam

Bahan-bahan topping:

-Flake white chocolate
-Dark chocolate/coklat blok dilelehkan

Langkah-langkah membuat kue sabit coklat:

1. Campurkan butter, margarin, kuning telur dan gula halus, kemudian kocok menggunakan mixer selama 20-30 detik, sampai tercampur dengan rata.

2. Campurkan kacang mede ke dalam adonan kemudian dikocok menggunakan mixer kecepatan rendah sampai merata.

3. Campurkan tepung terigu ke dalam adonan, aduk menggunakan spatula hingga merata.

4. Letakkan plastik bening di atas meja dan rolling pin.

5. Letakkan adonan secukupnya di atas plastic, kemudian tutup lagi menggunakan plastik. Gilas adonan menggunakan rolling pin hingga adonan gepeng dengan ketebalan sedang.

6. Cetak adonan menggunakan cookies cutter berbentuk bulan sabit, letakkan adonan tersebut kedalam loyang yang sebelumnya sudah diolesi margarin.

7. Masukkan adonan kedalam oven, panggang menggunakan suhu 150 derajat celcius selama 20-25 menit sampai kecoklatan.

8. Keluarkan kue dari oven, kemudian di dinginkan.

9. Masukkan setengah kue kedalam coklat yang sudah dilelehkan, letakkan pada Loyang.

10. Taburkan flake coklat di atas kue.

11. Kue Sabit Coklat siap untuk disajikan.

Baca Juga: KATA-KATA MUTIARA untuk Sambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H 'Mohon Maaf Lahir dan Batin' Bagikan di Medoso

5. Cookies Chocochip

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

-240 tepung terigu protein rendah
-120 gr margarin Palmboom
-100 gr gula aren
-1 butir telur
-1/2 sdt baking soda
-1/2 sdt vanila cair
-100 gr chocochips
-3 sdm oatmeal atau rolled oat
-Selai cokelat secukupnya

Langkah-langkah membuat cookies chocochip:

1. Masukkan 1 sdt selai coklat ke dalam chiller kulkas selama 1 jam.

2. Campurkan margarin dan gula aren, kocok hingga lembut.

3. Tambahkan telur dan vanilla cair ke dalam adonan, kocok sebentar.

4. Tambahkan choco chips, tepung terigu, baking soda dan oatmeal ke dalam adonan, aduk menggunakan spatula.

5. Ambil selai coklat dari dalam kulkas, isi cookies dengan selai coklat tersebut.

6. Bentuk cookies membulat, letakkan di atas loyang yang telah dilapisi kertas roti dan telah diolesi menggunakan margarin.

7. Masukkan cookies ke dalam oven bersuhu 175 derajat Celcius selama 20 menit hingga berwarna kecoklatan.

6. Kue Choco Mede

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

-380 gr tepung terigu protein rendah
-2 sdm tepung maizena
-300 gr campuran margarine dan butter
-120 gr gula halus
-50 gr susu bubuk
-35 gr coklat bubuk
-2 kuning telur
-1 putih telur
-125 gr dark chocolate yang sudah dilelehkan
-200 gr kacang mede yang sudah disangrai

Langkah-langkah membuat kue choco mede :

1. Campurkan margarine, butter, gula halus dengan menggunakan mixer kecepatan rendah hingga putih.

2. Tambahkan kuning telur, kocok dengan mixer hingga tercampur.

3. Tambahkan dark chocolate ke dalam adonan, aduk dengan spatula.

4. Tambahkan tepung terigu, maizena, susu bubuk, dan coklat bubuk, aduk hingga merata.

5. Letakkan adonan di atas plastik lalu gilas adonan dengan ketebalan 0,5cm.

6. Cetak adonan menggunakan cookie cutter sesuai selera.

7. Letakkan adonan di atas loyang kemudian letakkan kacang mede diatasnya dan oleskan putih telur.

8. Masukkan adonan ke dalam oven bersuhu 140 derajat Celcius selama 20-30 menit hingga matang.

9. Setelah dingin simpan dalam toples.

Itulah Rekomendasi resep kue kering yang cocok untuk hadiah parcel idul Fitri 1443 H. Semoga bermanfaat.***

Editor: Andi syahidan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x