Hidayat Nur Wahid Apresiasi dan Berterimakasih pada Presiden Jokowi Terkait Hal Ini

16 Desember 2020, 17:58 WIB
Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid.* /Foto: Seputartangsel.com/Sugih Hartanto/

MANTRA SUKABUMI - Presiden Jokowi telah mengumuman kepada masyarakat terkait vaksin Covid-19 yang akan digratiskan, melalui unggahan video di akun Twitternya @jokowi pada pada Rabu, 16 Desember 2020.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid memberikan apresiasi terhadap langkah yang diambil Jokowi.

Hidayat Nur Wahid pun sangat merasa bersyukur dan berterimakasih kepada Presiden Jokowi yang sudah mendengar masukan-masukan dari semua pihak 

Baca Juga: Promo Peak Day 12.12, ShopeePay Menawarkan 9x Promo dalam Sehari dan Beragam Pilihan Merchant

 Baca Juga: Bawa 150 Model Seksi dan Pesta Mewah di Pulau Pribadi, Pangeran Muhammad bin Salman Pamer Kekayaan

Hal itu, Hidayat Nur Wahid sampaikan memalui cuitan di akun Twitter pribadinya @hnurwahid, pada Rabu, 16 Desember 2020.

"Sesudah Dengarkan Masukan2, Akhirnya Tetapkan Vaksin Covid-19 Gratis Untuk Semua. Alhamdulillah&Trims", cuit Hidayat Nur Wahid di akun Twitternya, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari unggahan akun Twitter @hnurwahid, pada Rabu, 16 Desember 2020.

Masih dalam cuitannya tersebut, Ia juga menambahkan, bahwa Presiden Jokowi tidak mau kalah dengan Perdana Menteri (PM) Singapura yakni Lee Hsien Loong.

"Tentunya pak Jokowi tak mau kalah dengan PM Singapura, yg selain menggratiskan juga siap jadi pihak pertama yg disuntik vaksin covid-19", lanjut Hidayat Nur Wahid.

Diketahui sebelumnya, Presiden Jokowi memberikan pengumuman kepada masyarakat terkait digratiskannya program vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat Indonesia.

LBaca Juga: Ternyata Amalan Inilah yang Bisa Selamatkan Orang Tua dari Siksa Kubur

Dalam hal ini, Jokowi mengatakan bahwa setelah mendapat masukan serta melakukan perhitungan keuangan negara, masyarakat bisa mendapatkan vaksin Covid-19 secara gratis 

Kabar tersebut tersebut Jokowi sampaikan melalui sebuah video yang diunggah di akun Twitter resminya, @jokowi pada Rabu, 16 Desember 2020.

“Jadi, setelah menerima banyak masukan dari masyarakat, dan setelah melakukan kalkulasi ulang keuangan negara, dapat saya sampaikan bahwa vaksin Covid-19 untuk masyarakat adalah gratis", cuit Jokowi di akun Instagramnya, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun Twitter @jokowi pada Rabu, 16 Desember 2020.

“Sekali lagi, gratis, tidak dikenakan biaya sama sekali", tegas Presiden.

Selanjutnya Presiden Jokowi menuturkan bahwa dirinya menginstruksikan kepada seluruh jajaran kabinet dan kementerian, serta lembaga dan pemerintahan daerah untuk memprioritaskan program vaksinasi.

Adapun program vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat ini akan dilaksanakan pada tahun anggaran 2021 mendatang.

Baca Juga: Mata Anda Berbintik, Jangan Khawatir, Berikut Cara Atasinya dengan Bahan Alami

“Untuk itu saya instruksikan dan saya perintahkan kepada seluruh jajaran kabinet, kementerian, lembaga dan pemerintah daerah, untuk memprioritaskan program vaksinasi pada tahun anggaran 2021", ungkap Jokowi.

Kemudian, Jokowi juga menginstruksikan dan memerintahkan Menteri Keuangan untuk memprioritaskan dan merealokasi dari anggaran lain, terkait ketersediaan dan vaksinasi secara gratis tersebut. Menurutnya, hal tersebut dilakukan sehingga tidak ada alasan bagi masyarakat untuk tidak mendapatkan vaksin.

“Saya juga menginstruksikan dan memerintahkan kepada Menteri Keuangan, untuk memprioritaskan dan merealokasi dari anggaran lain, terkait ketersediaan dan vaksinasi secara gratis ini, sehingga tidak ada alasan bagi masyarakat untuk tidak mendapatkan vaksin", ujar Jokowido.

Selain itu, Jokowi pun menegaskan bahwa nanti dirinya merupakan yang pertama akan menerima vaksin, untuk memberikan kepercayaan dan keyakinan kepada masyarakat bahwa vaksin Sinovac yang digunakan pemerintah aman.

“Saya juga akan tegaskan lagi, nanti saya yang akan menjadi penerima pertama, hal ini untuk memberikan kepercayaan dan keyakinan kepada masyarakat bahwa vaksin yang digunakan aman", ungkap Jokowi.

 Baca Juga: Mantan Panglima TNI Purn Gatot Nurmantyo Ingatkan Pesan Jenderal Soedirman pada Prajurit TNI

Dalam cuitan yang sama, Jokowi juga menuliskan caption berupa pernyataan sejenis, yang menyatakan bahwa vaksin Covid-19 gratis untuk digunakan seluruh masyarakat Indonesia.

“Hari ini dapat saya sampaikan bahwa vaksin Covid-19 untuk seluruh warga masyarakat adalah GRATIS. Dan saya akan menjadi yang pertama menerima vaksin", imbuh Jokowi.

“Tidak ada alasan masyarakat tidak mendapatkan atau meragukan keamanan vaksin,” pungkas Presiden Jokowi.**

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Tags

Terkini

Terpopuler